Ela Nuryamah Akan Dorong RUU PKS Segera Disahkan
jpnn.com, JAKARTA - Anggota FPKB DPR terpilih periode 2019-2024, Ela Nuryamah mulai fokus pada kerja legislator di Senayan. Ia mengatakan, salah satu yang difokuskan adalah Rancangan Undang Undang Penghapusan Kekerasan Seksual (RUU PKS).
“RUU ini warisan periode sebelumnya yang sempat tertunda disahkan,” kata Ela Nuryamah dalam siaran tertulisnya, Kamis (3/10).
Mantan Wakil Ketua DPRD Lampung Timur ini menyatakan, mendorong sejumlah RUU yang yang berpihak pada perlindungan kaum perempuan adalah prioritasnya.
“Soal ditempatkan di komisi mana, sepenuhnya saya serahkan pimpinan. Namun, memperjuangkan hak kaum perempuan adalah visi dan misi saya di paelemen,” ujarnya.
Ela menambahkan bahwa dirinya akan istikamah dan berjuang membawa aspirasi rakyat dari daerah pemilihannya, yakni Lampung II yang meliputi Kab. Lampung Utara, Kab. Mesuji, Kab. Tulang Bawang, Kab. Tulang Bawang Barat, dan Kab. Way Kanan.
“Kemandirian kaum perempuan sangat perlu ditingkatkan, terutama mandiri secara ekonomi,” tutur wanita kelahiran 3 Oktober 1983 itu.
Ia pun optimistis dapat berbuat lebih maksimal untuk kemajuan Lampung selama lima tahun ke depan. “Doakan amanah, dan bisa menjalankan mandat rakyat untuk kemaslahatan bangsa dan negara, khususnya Lampung,” pungkasnya.(mg7/jpnn)
Anggota FPKB DPR RI Ela Nuryamah mengatakan, salah satu yang menjadi fokus kerjanya adalah mendorong pengesahan RUU PKS.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Segera Lindungi Warga Negara dari Ancaman Tindak Kekerasan Seksual
- Kemnaker Minta DPR Segera Sahkan RUU Ini untuk Cegah Pelecehan di Tempat Kerja
- Guru Pesantren Cabuli 12 Santriwati, Sahroni: Biadab!
- SETARA Insitute Beri Pujian Kepada Menteri Nadiem dan Menteri Yaqut
- Nasdem Jatim Dukung RUU TPKS Segera Disahkan
- Lisda Hendrajoni: RUU PKS Harus jadi Momok Buat Predator Seksual