Elche Vs Barcelona: Titik Balik Blaugrana

Elche Vs Barcelona: Titik Balik Blaugrana
Elche Vs Barcelona: Titik Balik Blaugrana

jpnn.com - ELCHE - Ketika ditahan seri 2-2 Getafe pekan lalu (3/5), Barcelona langsung divonis bakal sulit mempertahankan gelar Primera Division musim ini. Namun, seiring Atletico Madrid dan Real Madrid sama-sama juga gagal meraih kemenangan, Barca " sebutan Barcelona " kini malah dalam situasi diuntungkan.

Seiring bakal menghadapi Atleti di Camp Nou dalam pekan pemungkas (18/5), Barca butuh mengamankan tiga poin di kandang Elche untuk kembali meretas asa juara. Laga di Stadion Martinez Valero dini hari nanti WIB pun bisa menjadi titik balik Blaugrana " sebutan lain Barcelona - memulihkan kebesarannya lagi di Primera Division.
 
"Kami dalam posisi yang justru lebih baik ketimbang beberapa pekan sebelumnya dan yang lebih penting lagi, kami bisa menentukan hasil kami sendiri," kata bintang penyerang Barca Lionel Messi kepada Sport.es.
 
Dunia memang serasa runtuh bagi Barca seiring kekalahan dari Real Madrid di final Copa del Rey (16/4) dan dieliminasi Atleti di perempat final Liga Champions (9/4). Tapi, semuanya bisa terbayar seandainya mampu mengungguli dua rival utamanya tersebut di liga.
 
"Kepercayaan diri kami telah pulih dan kini kami memperoleh kesempatan kedua. Kami bakal tidak termaafkan seandainya tidak memanfaatkan situasi ini," sahut penyerang Barca lainnya, Pedro Rodriguez, sebagaimana dilansir AS.
 
Tapi, Pedro mengingatkan bahwa mengalahkan Elche di kandangnya sendiri tidak semudah membalik telapak tangan. Jawara Segunda Division musim lalu itu dipastikan bakal tampil fight karena masih butuh poin demi aman dari zona degradasi.
 
"Laga lawan Atleti tidak akan bernilai apapun seandainya kami tidak menang atas Elche," tandas Pedro.
 
Demi memompa semangat tanding tim, Barca memutuskan untuk membawa semua pemain dalam skuad bertolak ke Elche. Itu termasuk lima pemain yang cedera (Gerard Pique, Carles Puyol, Neymar, Jordi Alba, dan Jonathan Dos Santos). Hanya Victor Valdes yang ditinggal karena program pemulihan cederanya tak bisa ditunda.
 
"Kami membutuhkan energi dan selain fans, dukungan dari rekan setim, akan sangat membantu perjuangan kami di lapangan," ujar bek kanan Barca Dani Alves kepada RAC1.
 
Dalam kesempatan itu, Alves juga menanggapi klaim dari beberapa media Prancis yang menulis dirinya telah 99 persen bakal hijrah ke Paris Saint-Germain (PSG) musim depan. Alves yang kontraknya habis Juni 2015 sebelumnya juga dikaitkan dengan Manchester City dan AS Monaco.
 
"Saya telah menjadi bagian dari sejarah Barca dan mengingat tidak mudah bagi saya di awal bergabung dengan klub ini adalah kenangan yang tidak ingin saya lupakan," ujar bek kanan utama Brasil proyeksi Piala Dunia 2014 itu. (dns)


ELCHE - Ketika ditahan seri 2-2 Getafe pekan lalu (3/5), Barcelona langsung divonis bakal sulit mempertahankan gelar Primera Division musim ini.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News