Elda Bantah Atur Pertemuan Luthfi dan Mentan di Medan
Jumat, 22 Februari 2013 – 19:01 WIB
JAKARTA - Direktur PT Radina Niaga Mulia yang juga Ketua Asosiasi Perbenihan Indonesia Elda Devianne Adiningrat, membantah anggapan bahwa dirinya mengatur pertemuan di Medan yang melibatkan Dirut PT Indoguna Utama Elisabeth Liman dengan bekas Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq, orang dekat Luthfi Ahmad Fatanah dan Menteri Pertanian Suswono. Elda berdalih datang ke Medan hanya untuk menemani Elizabeth.
Elda menyampaikan bantahannya melalui kuasa hukumnya, John Pieter Nazar di KPK, Jumat (22/2). "Yang mengatur pertemuan bukan Bu Elda," kata dia, di gedung KPK, Jumat (22/2).
John menegaskan, Elda tidak dalam kapasitas mengatur pertemuan di Medan itu. Pasalnya, Elda berada di Medan karena merasa terpanggil dengan kelangkaan dan mahalnya daging sapi.
Dijelaskan Pieter, pertemuan itu juga tidak membahas penambahan kuota impor daging untuk PT Indoguna Utama. Menurutnya, Elda tidak mencampuri atau merekomendasikan.
JAKARTA - Direktur PT Radina Niaga Mulia yang juga Ketua Asosiasi Perbenihan Indonesia Elda Devianne Adiningrat, membantah anggapan bahwa dirinya
BERITA TERKAIT
- Gandeng BPKP, Menhut Bertekad Tuntaskan Kasus Sawit Ilegal di Kawasan Hutan
- Menteri LH Hanif Faisol Terjun Langsung Bersihkan Sampah di Kali Cipinang
- Minta Polisi Cek HP Pegawai Komdigi Pelindung Situs Judi Online, Sahroni: Bongkar Jaringannya!
- Anggota DPD RI Lia Istifhama Mengapresiasi Kejagung Tindak Tiga Hakim Terduga Terima Suap
- Mengeluh Tak Bisa Bertemu Guru Supriyani, Bupati Konsel: Ada yang Cari Panggung
- Hardjuno Apresiasi Langkah Kejagung Lakukan Penyidikan Atas Dugaan Korupsi Impor Gula