Elektabilitas Kaesang bin Jokowi di Jateng 'Keok' dari Tokoh NU
Hasil survei semi terbuka memunculkan 12 nama di antaranya mantan Panglima TNI Jendral Andika Perkasa berada diurutan teratas di angka 29,7 persen, dan urutan kedua Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep berada di angka 15,1 persen.
Ketika responden ditanyakan latar belakang tokoh yang diinginkan untuk menjadi kepala daerah di Jawa Tengah maka sebanyak 35,2 persen ingin tokoh dari pensiunan TNI- Polri.
"Kemudian sebanyak 25,7 latar belakang pengusaha sukses, latar belakang ormas Islam 18,7 persen , latar belakang ASN 7,3 persen latar belakang politisi 6,4 persen dan lainnya 6,7 persen," kata Togu.
Togu menjelaskan, pada uji simulasi lima nama calon gubernur yang disodorkan kepada responden, nama Andika Perkasa memperoleh dukungan sebanyak 34,7 persen.
"Disusul Kaesang Pangarep 18,3 persen dan Ahmad Luthfi 13,1 persen, sedangkan Hendrar Prihadi 10,6 persen dan Taj Yasin 9,1 persen, serta tidak memilih 14,2 persen," ujar Togu.
Dijelaskan, survei ini digelar pada 9 hingga 19 Juli 2024 di Provinsi Jateng. Responden survei dilibatkan sebanyak 1.680 orang dengan kriteria usia 17 tahun ke atas atau sudah menikah.
Para responden yang dipilih dengan metode simple random sampling ini diwawancara secara tatap muka. Margin of error survei tercatat +/- 2,39 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.
Pengamat politik dan intelijen Surya Fermana mengatakan berdasarkan survei menunjukkan masyarakat Jateng rindu akan kepemimpinan dari sosok gubernur dari unsur TNI-Polri.
Survei LKPI menunjukkan elektabilitas tokoh NU Witjaksono mengalahkan putra Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep, simak ulasannya
- Lihat Senyum Jokowi saat Kampanye Luthfi-Yasin di Simpang Lima Semarang
- Survei Jateng Jadi Polemik, Persepi Harus Bongkar Data SMRC, Indikator, & Populi Center
- Ingin Pembangunan Jatim Dilanjutkan, Kaesang Dukung Khofifah-Emil
- Bikin Publik Bingung, Data Survei SMRC di Pilgub Jateng Harus Dibongkar
- Survei Populi Center: Elektabilitas Luthfi-Yasin Jauh di Atas Andika-Hendi
- Menjelang Masa Tenang dan Pencoblosan, Herwyn Inspeksi Kesiapan Pengawas Pemilu se-Banyumas