Elektabilitas Prabowo Naik
Sabtu, 03 Agustus 2013 – 04:05 WIB

Elektabilitas Prabowo Naik
Dengan jumlah sampel 10 ribu, kata Nelly, maka toleransi kesalahan (margin of eror) 2,5 persen, kualitas kontrol 42 persen dan tingkat kepercayaan 98 persen. Dalam peneltian, ada 20 tokoh yang disodorkan kepada para responden untuk dipilih sebagai presiden RI.
”Prabowo dianggap sosok yang mampu menyelesaikan masalah pemerintahan, sosial ekonomi, hukum dan keamanan. Mereka beranggapan Prabowo tegas, berani, dan pintar,” ujar Nelly.
Sedangkan Megawati dinilai sebagai sosok yang nasionalis karena yang bersangkutan putri Bung Karno yang diharapkan mampu mengembalikan kejayaan bangsa. ”Kalau Jokowi, sebagian besar responden menyatakan tugasnya sebagai Gubernur DKI Jakarta yang masih dilanda berbagai masalah. Mereka ingin Jakarta di bawah Jokowi tidak banjir lagi, tidak macet lagi, tertib dan aman,” terang Nelly.
Ketua Umum Partai Hanura Wiranto yang posisinya 8,4 persen, menurut Nelly, karena faktor Harry Tanoe. Bos media MNC Grup itu membuat persentase suara Hanura melonjak jauh. Hal itu lantaran sosok Wiranto-Harry Tanoe yang intesintasnya begitu tinggi tampil di stasiun televisi milik Harry Tanoe seperti RCTI, Global TV, dan MNC TV.
JAKARTA - Kalau pemilihan presiden (pilpres) digelar hari ini, maka Prabowo Subianto kemungkinan besar akan terpilih sebagai presiden ke-7
BERITA TERKAIT
- Sentil Perlakuan KPK terhadap Agustiani Tio, Hasto: Ini Tidak Manusiawi!
- Menhut Tinjau Satwa di PPS Riau Kerja Sama Yayasan Arsari Djojohadikusumo
- Pengacara Sebut Keterangan Saksi Tak Ungkap Uang Suap dari Hasto
- Pesan Jaga Alam Tersampaikan Dari Kepedulian Kecil Saat Jambore Karhutla di Riau
- Info Terbaru dari BKN soal PPPK Paruh Waktu, Honorer R1 hingga R4 Bisa Tenang
- BKC Ilegal Hasil Penindakan di 2024 Dimusnahkan Bea Cukai Sangatta, Sebegini Nilainya