Elit Demokrat Tak Terkejut Jero Tersangka
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Demokrat (PD), Max Sopacua mengaku tidak terkejut dengan penetapan Sekretaris Majelis Tinggi partainya, Jero Wacik terkait kasus dugaan pemerasan sebagai Menteri ESDM.
"Saya tidak terkejut karena memang sudah selalu menjadi pemberitaan. Saya hanya prihatin namun kami tidak menyangka akan secepat ini," kata Max di Gedung DPR RI Jakarta, Rabu (3/9).
Mengenai sikap DPP PD, Max menyebutkan sesuai mekanisme partai, Demokrat memiliki lembaga hukum dan akan memberi bantuan hukum kepada Jero jika dia membutuhkan.
"Sehingga bila yang bersangkutan meminta maka akan kami siapkan. Namun itu semua tergantung pada yang bersangkutan apakah ingin menggunakan bantuan kami atau memiliki lembaga bantuan sendiri," jelasnya.
Terkait statusnya di KPK, Jero disangka melanggar Pasal 12 huruf e atau Pasal 23 Undang-undang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto Pasal 421 KUHP. Ia diduga melakukan pemerasan dan penyalahgunaan kewenangan terkait jabatannya. (fat/jpnn)
JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Demokrat (PD), Max Sopacua mengaku tidak terkejut dengan penetapan Sekretaris Majelis Tinggi partainya, Jero Wacik
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Hak Konstitusional Firli Bahuri Harus Dihormati
- Jenderal Polri Menjamin Penanganan Kasus Penembakan Siswa Semarang Transparan
- Katarina Minta Jaksa Segera Eksekusi Pelaku Pemalsuan Akta Setelah Kasasi Dikabulkan
- Pensiunan Notaris Diduga Dikriminalisasi dengan Sengketa Perdata yang Dipidanakan
- Kebakaran Melanda Rumah Padat Penduduk di Tanah Abang, Ini Dugaan Penyebabnya
- Tidak Seluruh Honorer Lulus PPPK 2024, Sudah Diantisipasi, 3 Alasannya