Eliyudin Telaumbanua Membantai Saudaranya Sendiri, Ngeri
jpnn.com, BANDUNG - Satreskrim Polrestabes Bandung menangkap pelaku pembunuhan yang terjadi di Pasar Induk Caringin, Jumat (19/2) sekira pukul 05.00 pagi.
Pelaku Eliyudin Telaumbanua (32) membunuh saudaranya sendiri, Suterman Telaumbanua (37). Pembunuhan diketahui berlatarbelakang rasa sakit hati.
Kasatreskrim Polrestabes Bandung AKBP Adanan Mangopang mengungkapkan, berdasarkan pemeriksaan penyidik, pelaku dan korban masih kerabat. Keduanya merupakan pendatang dari Nias, Sumatera Utara (Sumut).
Eliyudin sakit hati karena merasa dilecehkan oleh korban yang kerap mengunggah foto-foto saat keluarga pelaku menjamu keluarga besan calon pengantin perempuan pada sebuah warung ke grup WhatsApp keluarga besar.
“Modusnya sakit hati karena korban sering menyebarkan foto yang dianggap menghina keluarga besar pelaku,” kata AKBP Adanan, Jumat (19/2).
“Pembunuhan didahului penganiayaan oleh ET (Eliyudin Telaumbanua) kepada korban,” ungkapnya.
Adanan menyampaikan, korban ditusuk sekitar 12 kali pada bagian dada, leher dan punggung.
Kepada polisi, pelaku mengaku sebelum kejadian kebetulan berpapasan dengan korban di Pasar Caringin.
Pembunuhan terjadi di Pasar Induk Caringin, Kota Bandung. Detik-detik peristiwa mengerikan ini terekam CCTV.
- Pelaku Pembunuhan Wanita Hamil di Gowa Ternyata Pacar Korban
- Pocari Run Bandung 2025, Gaet 45 Ribu Pelari dari Seluruh Indonesia
- Viral Gara-gara Tumpukan Sampah, Pasar Induk Caringin Mulai Berbenah
- Ratusan Lulusan Stikom Bandung Harus Mengulang Kuliah, Bey: Kami Mendukung
- Taman Film Bandung yang Mati Suri Kini Sudah Aktif Lagi, Habiskan Dana Rp 4 Miliar
- Agus Terdakwa Pembunuh Anak Kandung Dituntut 14 Tahun Penjara