Elkan Baggott Nyaris Membobol Gawang Argentina, Begini Komentarnya

jpnn.com - JAKARTA - Laga FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Senin (19/6) malam berakhir dengan skor 0-2 untuk sang juara Piala Dunia 2022.
Dua gol La Albiceleste diciptakan oleh Leandro Paredes pada menit 38 dan Cristian Romero di menit ke-55.
Pemain Timnas Indonesia Elkan Baggott nyaris membobol gawang Argentina yang dikawal oleh kiper terbaik Piala Dunia 2022, Emiliano Martinez.
Momen itu terjadi pada awal babak kedua. Elkan Baggott meneruskan bola lemparan ke dalam dari Pratama Arhan dengan kepalanya.
Namun, peluang tersebut gagal menjadi gol setelah digagalkan Martinez sambil menjatuhkan badan.
Pemain yang pertama kali bermain secara resmi bersama Timnas Indonesia di SUGBK itu mengatakan hanya berusaha menyundul bola yang mengarah kepadanya.
"Dan itu menjadi shot on target. Saya mendapat support dari Pratama Arhan. Saya hanya mencoba untuk mendapatkan kontak (dengan bola)," kata Elkan Baggott, dikutip dari situs resmi PSSI.
Emiliano Martinez juga sempat dikejutkan oleh sambaran Ivar Jenner di akhir babak pertama.
Elkan Baggott nyaris menciptakan gol pada laga FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Argentina di SUGBK, Jakarta, Senin (19/6) malam.
- PSSI Bakal Naturalisasi Emil Audero, Bagaimana Reaksi Maarten Paes?
- PSSI Umumkan 3 Pemain Naturalisasi Baru untuk Timnas Indonesia
- Pesan Positif Asnawi Mangkualam dan Sandy Walsh Menjelang Australia vs Timnas Indonesia
- BTN Sebut Patrick Kluivert Akan Panggil 26 sampai 27 Pemain ke Timnas Indonesia
- Pelatih Venezia Menyanjung Jay Idzes
- Timnas U-20 Indonesia vs Iran: Persiapan Berjalan Baik, Garuda Muda Optimitis Raih Poin Perdana