Elly Sugigi: Bukan Buka Aib, tapi Aku Ngomong Sesuai Kenyataan
jpnn.com, JAKARTA - Elly Sugigi menyadari sudah saatnya menghentikan perseteruan dirinya dengan Irfan Sbaztian.
Pasalnya, Irfan telah memilih kekasih baru Irma Darmawangsa. Terlebih Irfan tak mengakui pernah berpacaran dengan Elly.
Janda tiga anak ini menyadari yang harus dilakukannya saat ini adalah berbenah diri, fokus dalam berkarir.
Mantan koordinator penonton bayaran ini juga pasrah dengan hujatan warganet kepadanya.
Baca berita lainnya: Billy Syahputra Punya Pacar Baru, Nikita Mirzani: Masa Iya Settingan
“Apa pun yang orang katakan tentang aku seperti hinaan, cacianlah, makianlah apa pun itu aku terima dengan lapang dada," ungkap Elly lewat akun Instagram miliknya, Rabu (1/5).
Kalaupun terlihat emosi dan membongkar kelakuan Irfan, Elly menuturkan dirinya hanya berupaya membela diri dengan menyampaikan fakta yang terjadi.
"Tapi aku juga punya hak untuk membela diriku sendiri bukan aku membuka aib, tapi aku ngomong sesuai kenyataan,” jelas Elly.(chi/jpnn)
Kalaupun terlihat emosi dan membongkar kelakuan Irfan, Elly Sugigi menuturkan dirinya hanya berupaya membela diri dengan menyampaikan fakta yang terjadi.
Redaktur & Reporter : Yessy
- 3 Berita Artis Terheboh: Elly Sugigi Pengin Oplas, Pengakuan Teuku Zacky Bikin Heboh
- Operasi Plastik ke Korea, Elly Sugigi Ingin Mirip Citra Kirana
- Elly Sugigi Ungkap Rencana Operasi Plastik ke Korea
- Pernah Pakai Susuk, Elly Sugigi: Sudah Aku Copot
- Elly Sugigi Ternyata Pernah Pakai Susuk, Ini Alasannya
- Cerita Irma Darmawangsa Menderita Penyakit Aneh, Mendadak Tak Bisa Duduk