Emak-Emak Hambalang Semangati Prabowo usai Mencoblos
jpnn.com, JAKARTA - Belasan ibu di Kampung Curug, Desa Bojong Koneng, Kabupaten Bogor mengerubungi Calon Presiden (Capres) 02 Prabowo Subianto, Rabu (17/4) pagi. Di kampung itu pula ketua umum Partai Gerindra tersebut menggunakan hak pilihnya.
Prabowo mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 041 Kampung Curug, Desa Bojong Koneng yang termasuk kawasan Hambalang. Ibu-ibu itu tiba TPS tersebut sekitar pukul 08.20 WIB atau tak berselang lama Prabowo datang.
Rupanya, ibu-ibu itu tidak hanya ingin melihat Prabowo secara langsung. Sebagian besar ibu-ibu yang tampak berkerudung juga ingin menyemangati eks Danjen Kopassus yang sedang berkontestasi dalam Pilpres 2019 itu.
Baca juga: Penampakan TPS Prabowo, Lebih dari Setengah Jumlah Pemilih Masuk DPTb
Setelah Prabowo selesai menggunakan hak pilihnya, para ibu-ibu langsung menyambutnya. Teriakan ‘Prabowo presiden’ pun menggema berkali-kali.
Sambil berteriak, kaum ibu yang lebih dikenal sengan sebutan emak-emak itu mengacungkan dua jari yang menjasi dalam khas Prabowo Subianto - Sandiaga S Uno. Prabowo yang mendengar teriakan itu mendekati sumber suara.
Setelah itu, dia menyalami ibu-ibu yang menyemangatinya. Para emak-emak itu pun tampak girang ketika Prabowo mendekat.
Baca juga: Mencoblos di Hambalang, Prabowo Butuh 10 Menit di TPS
Belasan ibu di Kampung Curug, Desa Bojong Koneng, Kabupaten Bogor menyemangati Prabowo Subianto yang mencoblos di TPS di kawasan Hambalang.
- Prabowo Mewanti-wanti Menteri: Jangan Sering ke Luar Negeri Kalau Pakai Anggaran Negara!
- Menkomdigi Meutya Hafid Sapa Guru & Siswa di Daerah 3T, Sampaikan Pesan Prabowo
- Prabowo dan RK Bertemu Kamis Malam, Pengamat: Gestur Dukungan Politik
- Bahlil Lahadalia Dapat Tugas Khusus dari Presiden Prabowo
- Soal Kunker Perdana Prabowo ke China, Sukamta PKS Singgung Kemerdekaan Palestina
- Survei: Pemilih Prabowo Subianto dan Anies Baswedan akan Pilih Ridwan Kamil-Suswono