Emirsyah Satar Disarankan Cepat Pulang
Jumat, 20 Januari 2017 – 18:56 WIB
jpnn.com - jpnn.com - Wakil Ketua KPK Thony Saut Situmorang mengaku belum mengetahui di mana posisi mantan dirut Garuda Indonesia Emirsyah Satar saat ini.
Sebab, pasca-ditetapkan menjadi tersangka oleh Komisi Pemberantas Korupsi (KPK), Kamis (19/1) kemarin, belum diketahui di mana keberadaan Emir.
"Kami belum tahu di mana yang bersangkuan berada," kata Saut kepada jpnn.com, Jumat (20/1).
Baca Juga:
Mantan petinggi Badan Intelijen Negara (BIN) itu menyarankan jika memang saat ini Emir tengah berada di luar negeri, sebaiknya segera pulang ke Indonesia.
"Biar prosesnya cepat kalau dipanggil penyidik," tegas Saut. (boy/jpnn)
Wakil Ketua KPK Thony Saut Situmorang mengaku belum mengetahui di mana posisi mantan dirut Garuda Indonesia Emirsyah Satar saat ini.
Redaktur & Reporter : Yessy
BERITA TERKAIT
- Kasus Emirsyah Satar, Mantan Ketua Komjak Sebut Dakwaan Jaksa Kabur
- Pakar Hukum: Kasus Emirsyah Satar di Kejaksaan Ne Bis in Idem
- Jaksa Agung Ungkap Peran Emirsyah dan Soetikno di Kasus Korupsi Pengadaan Pesawat Garuda
- Emirsyah Satar & Soetikno Tersangka Korupsi Pengadaan Pesawat Garuda Indonesia
- Garuda Masker Lima
- Eks Dirut Garuda Indonesia Diganjar 8 Tahun Penjara