Emoji Pakai Masker Bertransformasi, Lihat Nih!
jpnn.com - Kenormalan baru selama pandemi ternyata memengaruhi hingga ke sebuah penanda-penanda dalam komunikasi instan, emoji salah satunya.
Mengutip laman emojipedia, emoji yang selama ini menyiratkan sedang sakit atau tidak enak badan dengan menggunakan masker kini bertransformasi mengikuti adaptasi kebiasaan baru.
Emoji menggunakan masker yang sebelumnya terlihat lesu dengan mata menunduk dan alis turun, kini akan memiliki mata, alis dan pipi yang memerah, yang dapat diasumsikan emoji baru yang memakai masker tersebut sedang tersenyum.
Laman tersebut mengatakan Apple akan menghadirkan emoji baru tersebut pada rilis berikutnya dari sistem operasi iPhone.
Emoji memakai masker menjadi salah satu emoji paling populer yang digunakan dalam tweet tentang virus corona.
Sejalan dengan waktu, pemakaian masker menjadi normal dan dianjurkan bagi orang tanpa memandang gejala.
Maka, secara teori, lanjut Emojipedia, pemakaian masker tidak boleh menyiratkan bahwa "dengan memakai masker Anda pasti sedang sakit." Dan, tampaknya emoji juga mengadopsi teori itu.
Emojipedia menyebutkan bahwa emoji baru tersebut akan hadir pada versi final iOS 14.2.
Mengutip laman emojipedia, emoji yang selama ini menyiratkan sedang sakit atau tidak enak badan dengan menggunakan masker telah bertransformasi ke kebiasaan baru.
- Lima Pelajaran dari Acara Keagamaan di Sanur Versi Dokter Reisa, Tolong Disimak!
- Wisata Aman Borobudur di Era Adaptasi Kebiasaan Baru
- Kemenaker Dorong Milenial Berkontribusi Positif di Era Adaptasi Baru
- Muncul Sederet Emoji Baru, Ada yang Bikin Dahi Mengerut, Pria Hamil, Alamak!
- Teras Ajak Semua Pihak Sikapi Perkembangan Covid-19 Terkini Secara Luar Biasa
- Menaker: Kita Wajib Beradaptasi dengan Cepat