Emon Catat Nama Korban yang Disodomi di Diary

jpnn.com - JAKARTA - Tersangka pelecehan seksual Andi Sobari alias Emon (24) mencatat nama korban, tempat serta waktu melakukan perbuatan kejinya itu di buku harian (diary)-nya.
"Dia (Emon) punya catatan di buku hariannya. Ada nama korban, tempat, dan waktu," kata Ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak Arist Merdeka Sirait ditemui wartawan di sela-sela sebuah acara di Jakarta Selatan, Rabu (7/5).
Karenanya, Arist mengatakan, ketika ada 35 korban yang melapor sekaligus, Emon pun masih hafal dengan para korbannya. "Dia (Emon) masih mengenalinya," ungkap Arist.
Ia menambahkan, Emon mengaku pernah menjadi korban kekerasan seksual saat usia 11 tahun. Nah, setelah itu hasrat Emon untuk menjadi pelaku pun mulai muncul.
Akibatnya, Emon pun mencari mangsa. Alhasil, sejauh ini atau hingga Selasa (6/5) malam berdasarkan data yang dimiliki Komnas PA, sudah ada ratusan korban yang melaporkan Emon ke Polres Sukabumi Kota.(boy/jpnn)
JAKARTA - Tersangka pelecehan seksual Andi Sobari alias Emon (24) mencatat nama korban, tempat serta waktu melakukan perbuatan kejinya itu di buku
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kematian Jurnalis Situr Wijaya Janggal, Diduga Dibunuh
- Pencuri Motor di Masjid Taeng Gowa Ditangkap Sebelum Jual Hasil Curian
- Tes DNA Sperma Bantu Ungkap Motif Pembunuhan Jurnalis Juwita
- Curi Puluhan Batang Bibit Sawit, Pria di OI Dibekuk Polisi
- Di Lokasi Ini Oknum TNI AL Membunuh Jurnalis Juwita
- Polres Jakarta Pusat Tangkap 3 Pemuda Bersenjata Tajam Terlibat Tawuran