Emosional, Jawaban Anak Buah Djoko Malah Bikin Hakim Kaget
Selasa, 28 Mei 2013 – 14:46 WIB
JAKARTA - Mantan Ketua Panitia Lelang di proyek Simulator SIM di Korlantas Polri AKBP Teddy Rusmawan menjadi saksi untuk terdakwa Irjen Djoko Susilo di sidang lanjutan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Selasa, (28/5). Dalam sidang, Teddy yang memakai seragam lengkap kepolisian beberapa kali ditegur Ketua Majelis Hakim Suhartoyo, karena dianggap menjawab pertanyaan hakim dengan emosional.
Teddy nampak tegang saat ditanya oleh hakim, akibatnya suaranya menjadi terlalu kencang melalui pengeras suara dan beberapa kali mengagetkan hakim.
Saat ditanya soal perusahaan rekanan yang diduga fiktif dalam kasus itu, Teddy mengaku baru mengetahuinya setelah menyaksikan kesaksian salah satu di sidang Djoko terdahulu melalui media televisi nasional.
Awal proyek itu berjalan di tahun 2011, ia mengaku tak tahu ada perusahaan yang tidak sesuai dalam pelelangan.
JAKARTA - Mantan Ketua Panitia Lelang di proyek Simulator SIM di Korlantas Polri AKBP Teddy Rusmawan menjadi saksi untuk terdakwa Irjen Djoko Susilo
BERITA TERKAIT
- GMNI Tangerang Desak Pemkab Tangerang Segera Bongkar Pagar Bambu di Pantura
- Senator asal NTB Minta Himbara Fleksibel & Permudah Masyarakat dalam Pengajuan Kredit Perbankan
- KPK Sita 3 Unit Bangunan & Tanah Senilai Rp 8,1 Miliar terkait Kasus Dana Hibah Jatim
- Wamentrans Viva Yoga Dorong Dokter Hewan Terlibat di Program Makan Bergizi Gratis
- Tak Hadiri Penetapan KPU, Gubernur-Wagub Kalsel Terpilih Sampaikan Permohonan Maaf
- Dewan Pakar BPIP Apresiasi Komitmen Menlu Sugiono Jalankan Diplomasi Pancasila