Empat Hal ini Bisa Menurunkan Sistem Kekebalan Tubuh

jpnn.com - MEMILIKI sistem kekebalan tubuh membuat Anda tidak mudah terserang penyakit. Namun adakalanya Anda tak sadar melakukan beberapa hal yang justru memicu turunnya sistem kekebalan tubuh.
Berikut beberapa hal yang bisa membuat daya tahan tubuh atau sistem kekebalan tubuh menurun.
1. Anda mengonsumsi antasida.
"Selain kelenjar getah bening di leher, sebagian besar dari sistem kekebalan tubuh 70 persen berada di usus dalam bentuk jaringan limfoid di sepanjang saluran pencernaan," kata author of The Immune System Recovery Plan and founder and director of Blum Center for Health, Susan Blum, MD, seperti dilansir laman Health, Selasa (19/7).
Mengonsumsi antasida memiliki efek negatif pada sistem kekebalan tubuh.
Ketika perut Anda tidak bisa secara benar mensterilkan makanan Anda, Anda akhirnya membawa infeksi yang lebih ke dalam tubuh Anda, yang menempatkan tekanan tambahan pada sistem kekebalan tubuh dalam usus Anda.
2. Mengonsumsi obat sakit tertentu.
Selain antasid, Blum mengatakan, beberapa obat nyeri seperti steroid dan NSAID bisa merusak lapisan usus dan menyebabkan sindrom usus bocor, yang ditandai dengan peningkatan permeabilitas usus.
MEMILIKI sistem kekebalan tubuh membuat Anda tidak mudah terserang penyakit. Namun adakalanya Anda tak sadar melakukan beberapa hal yang justru memicu
- 3 Manfaat Air Kayu Manis Campur Daun Serai, Baik untuk Kesuburan Wanita
- Atasi Lonjakan Gula Darah di Pagi Hari dengan 3 Cara Alami Ini
- Cegah Serangan Penyakit Alzheimer dengan Rutin Mengonsumsi 7 Makanan Ini
- 5 Bahaya Susu Almond yang Bikin Kaget
- 5 Rahasia Resep Masker Kunyit untuk Kulit Wajah Cerah Alami, Nomor 2 Silakan Dicoba
- 7 Perbedaan Menarik Penggunaan Herbal untuk Alergi Makanan dan Debu