Empat Jenazah Berhasil Dibawa ke Oksibil
jpnn.com - PAPUA - Tim gabungan Badan SAR Nasional (Basarnas) di Papua, Rabu (19/8), berhasil membawa empat jenazah korban insiden jatuhnya pesawat Trigana Air pada Minggu (16/8).
Seperti diketahui, 54 jenazah sedang diupayakan tim Basarnas untuk dibawa ke Oksibil, dari lokasi ditemukannya jenazah di sekitar Pegunungan Bintang, Papua.
Kepala Pusat Komunikasi (Kapuskom) Kementerian Perhubungan, JA Barata menjelaskan empat jenazah yang tiba di Oksibil langsung diganti kantong jenazahnya.
"Pukul 16.00 WIT empat jenazah yang sempat tiba di Oksibil pukul 14. 44 WIT dan diidentifikasi awal DVI di RSUD Oksibil, diperbaharui kantong jenazahnya," ujar Barata di Papua, Rabu (19/8).
Keempat jenazah tersebut sambung Barata, langsung dibawa ke Jayapura dengan pesawat Trigana ATR 42 - 300 PK YRR. Keempat jenazah juga dikawal langsung oleh Kapolda Papua, Pangdam Cendrawasih, Ketua KNKT, Kabasarnas dan beberapa pejabat lain.
"Pukul 17.20 WIT empat jenazah tiba di Sentani Jayapura," tandas Barata. (chi/jpnn)
PAPUA - Tim gabungan Badan SAR Nasional (Basarnas) di Papua, Rabu (19/8), berhasil membawa empat jenazah korban insiden jatuhnya pesawat Trigana
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal
- PPPK 2024 Tahap II: Kaltim Siapkan 9.195 Formasi, Ada Syarat Umum & Khusus Bagi Pelamar
- Ratusan Polisi Bersiaga Amankan Wisuda di Kampus Unpar Bandung Pascateror Bom