Empat Jurus Jitu Adian Napitupulu Melawan Virus Corona
jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal Perhimpunan Nasional Aktivis (Sekjen PENA) 98 Adian Napitupulu bersama presidium nasional Pena'98 dari sejumlah daerah di Indonesia membuat video singkat cara melawan virus Corona (COVID-19).
Dalam video berdurasi 58 detik tersebut, Adian meyakini Indonesia pasti menang melawan virus yang telah menjangkiti hampir seluruh negara di dunia. Politikus PDI Perjuangan ini mengingatkan, Indonesia tidak akan bisa menang jika semua pihak saling menyalahkan.
"Kita tidak akan pernah menang melawan Corona dengan marah-marah, ngomel-ngomel, saling menyalahkan," ujar Adian dalam potongan video yang diterima jpnn.com, Senin (30/3).
Anggota Komisi I DPR ini kemudian menyebutkan, empat hal yang perlu dilakukan semua elemen di Indonesia untuk menang melawan Covid-19. Pertama, harus sama-sama sabar. Karena hanya dengan kesabaran manusia mampu berpikir jernih untuk menghasilkan hal-hal yang positif.
"Kedua, displin tinggi untuk menjaga kesehatan dan mencegah penularan," ucapnya.
Ketiga, Adian mengajak semua elemen untuk bersatu. Terutama dalam membangun solidaritas nasional, untuk saling menolong dan membantu.
Kemudian yang keempat dan yang paling utama, bersama-sama berdoa dengan tidak putus-putus. Meminta pada Yang Maha Kuasa agar memampukan seluruh rakyat Indonesia dapat menghadapi virus Corona.
"Keempat yang terutama adalah doa yang tidak putus-putus. Saya percaya kita akan menang melawan corona, Indonesia akan menang melawan corona. Pasti menang, Indonesia pasti menang," ucapnya.
Di akhir video, presidium nasional Pena'98 dari sejumlah daerah di Indonesia menyatakan keyakinan Indonesia pasti menang. Mereka meyakini, Indonesia kuat, Indonesia sehat, Indonesia bisa, Indonesia bersatu lawan corona, pasti menang.(gir/jpnn)
Adian Napitupulu menyebutkan salah satu dari empat jurus jitu melawan virus corona adalah bersama-sama berdoa dengan tidak putus-putus.
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- KPK Ancam Jemput Paksa Anggota DPR Fraksi Gerindra Ini
- Dua Anggota DPR RI Menggugat Cak Imin di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Ada Apa?
- Tanggapi Polemik Rancangan Permenkes Kemasan Seragam, DPR: Lindungi Tenaga Kerja dan Petani Tembakau
- Puji Roadmap Telkom Indonesia di Raker Komisi VI, Legislator PKS: Paling Lengkap & Bagus
- Rapat Bareng Baleg, DMFI Usul DPR Bisa Bahas RUU Pelarangan Perdagangan Daging Kucing
- Ingin Judi Online Dipangkas Habis, Sahroni Minta PPATK Jemput Bola