Empat Pangkalan TNI AL Serentak Gelar Bakti Sosial SBJ 2016

Sedangkan kegiatan fisik di antaranya renovasi Musala Baitul Hidayah, Musala Darul Muflikin, Majelis Taklim, Musala Baabu Saadah, pembuatan tempat wudhu, fasilitas MCK 1 unit, Masjid Balai Desa, pembuatan sumur bor, pemasangan tandon air dan pengadaan jet pump.
Kegiatan lain pada kegiatan bakti sosial ini adalah penyuluhan hukum dan penanaman pohon buah. Selain itu, mengadakan hiburan bagi masyarakat serta pelayanan kesehatan secara gratis meliputi pengobatan umum, kesehatan gigi, penyakit kulit dan mata.
Sementara itu, bakti sosial SBJ di Lantamal IV Tanjung Pinang dibuka oleh Danlantamal IV Laksma TNI S. Irawan. Sedangkan kegiatan di Lantamal IX Ambon dibuka oleh Kolonel Laut (P) Nur Singgih P dan Lantamal X Jayapura dibuka oleh Danlantamal X Laksma TNI Heru Kusmanto.(fri/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja
- Menteri Kabinet Merah Putih Temui Jokowi, Ketua DPR Merespons Begini
- TNI AL Menggagalkan Penyelundupan 7 Calon PMI Ilegal ke Malaysia
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Dinkes Jabar Sebut Program Cek Kesehatan Gratis Sepi Peminat
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!