Empat Pemain Manchester City Mau Diobral

jpnn.com - MANCHESTER - Juru Taktik Manchester City Manuel Pellegrini mengkonfirmasi bahwa timnya membuka pintu untuk penawaran terhadap empat pemain mereka.
Pemain yang dimaksud adalah Matija Nastasic, Micah Richards, Scott Sinclair dan John Guidetti. City berharap, ada tawaran menarik dari klub luar sebelum jendela transfer musim panas ditutup akhir Agustus ini.
Sebelumnya, Nastasic memang sudah digadang-gadangkan ingin meninggalkan Etihad Stadion. Sementara Richards sulit bersaing mendapatkan tempat di tim selama beberapa musim terakhir.
"Matija (Nastasic) butuh waktu bermain yang lebih. Di sisi lain, kami sudah empat pemain penting bek tengah. Ada (Martin) Demichelis, (Vincent) Kompany, (Eliaquim) Mangala dan (Dedryck) Boyata," kata Pellegrini di Manchester Evening News, Senin (18/8).
"Jadi kita akan lihat dalam beberapa hari ke depan, apa yang terjadi dengan Nastasic. Dia adalah pemain penting, namun saya pikir hal terbaik baginya adalah bermain dan mungkin sulit dia dapatkan di sini," imbuhnya.
"Demikian juga dengan Micah Richards, yang tidak ingin melanjutkan di sini karena dia ingin bermain lebih. Dia memiliki kans untuk memperbaharui kontraknya, namun dia tidak mau. Sinclair dan Guidetti juga sudah kami persilakan bisa meninggalkan klub, karena saya tidak ingin pemain bagus seperti mereka tidak dapat durasi bermain karena terlalu banyak pemain dalam skuat," pungkas Pellegrini. (adk/jpnn)
MANCHESTER - Juru Taktik Manchester City Manuel Pellegrini mengkonfirmasi bahwa timnya membuka pintu untuk penawaran terhadap empat pemain mereka.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025