Empat Pemain Seleksi 757 Kepri Jaya Dicoret Ibnu Grahan
"Saya yakin Kepri punya banyak talenta-talenta pemain bla yang impresif. Dan beberapa saya sudah melihatnya saat seleksi terbuka pemain," tegas Ibnu.
Sesi latihan sekaligus seleksi tertutup 757 Kepri Jaya dimulai dengan pengenalan strategi permainan oleh coach Ibnu Grahan.
Kemudian dilanjutkan dengan sesi game untuk melihat kerjasama dan komunikasi antar pemain.
Teknik satu dua sentuhan menjadi gaya permainan cepat yang coba diterapkan oleh Ibnu Grahan. "Sesi latihan kali ini mencoba untyuk melihat teknik, fisik, taktik, dan filosofi permainan," jelas Ibnu.
Ada beberapa hal yang menurutnya harus dibenahi dalam skuad 757 Kepri Jaya. "Cara mengolah bola sebenarnya sudah baik. Hanya saja tidak punya cukup power. Pemain harus proaktif dan banyak bergerak," bebernya.
"Akurasi passing dan shooting juga harus mendapat pembenahan. Kami harus gerak cepat untuk melakukan seleksi karena tidak lama lagi waktunya," ungkapnya.
Untuk selanjutnya, 757 Kepri Jaya akan kembali melakukan seleksi terbuka pemain tanggal 16-17 Februari. Bintan akan menjadi jujugan selanjutnya bagi 757 Kepri Jaya untuk mencari talenta-talenta berbakat dari Kepri. (yan)
Empat pemain yang mengikuti seleksi tertutup 757 Kepri Jaya akhirnya dicoret tim pelatih.
Redaktur & Reporter : Budi
- Liga 2: PSIM Jogja Usung Misi Besar Hadapi Persipa Pati
- Gresik United Yakin Djajang Nurjaman Mampu Membawa Klub Promosi ke Liga 1
- Persiraja Banda Aceh Taklukkan PSKC Cimahi 3-0, Akhyar Ilyas: Fantastis!
- Liga 2: Gol Cepat Persiraja Membuat PSKC Tumbang
- Kekalahan Perdana PSPS Pekanbaru, Aji Santoso Sebut Hal Ini
- Ini Kunci Kemenangan PSKC Cimahi Melawan PSPS Pekanbaru