Empat Penyulut Petasan Ditangkap
Rabu, 07 September 2011 – 18:38 WIB
JAKARTA-Pertandingan timnas Indonesia kontra Bahrain dalam ajang kualifikasi Pra Piala Dunia 2014 yang berlangsung di Gelora Bung Karno Selasa (6/9), yang sempat terhenti akibat petasan dan kembang api, berbuntut panjang. Kepolisian Negara RI saat ini telah mengamankan empat orang yang merupakan pelaku pelempar petasan. "Saat ini masih kita lakukan pemeriksaan intensif. 1x24 jam untuk melakukan pemeriksaan untuk selanjutnya status keempatnya dapat kita tetapkan," tutur Anton.
"Kita sudah menangkap empat orang yang kedapatan membawa kembang api, yang sekarang sedang diperiksa intensif di Polda Metro Jaya," terang Kepala Divisi Hubungan Masyarakat (Kadiv Humas) Polri, Irjen Pol Anton Bachrul Alam Rabu (7/9).
Keempat pelaku masing-masing diamankan petugas dibeberapa sektor saat masih berada di dalam stadion. Keempat pelaku berinisial E.H,A M. Pelaku yang terdiri atas pelajar, karyawan, dan mahasiswa itu kedapatan saat tengah membakar petasan dan ada yang masih memegang.
Baca Juga:
JAKARTA-Pertandingan timnas Indonesia kontra Bahrain dalam ajang kualifikasi Pra Piala Dunia 2014 yang berlangsung di Gelora Bung Karno Selasa (6/9),
BERITA TERKAIT
- Sempat Unggul 17-10 di Gim 3, Jojo Keok di Semifinal Kumamoto Masters 2024
- Kevin Diks Puji Suporter Timnas Indonesia: Mereka Sangat Luar Biasa
- MotoGP Barcelona: Ada Masalah, Martin Gugup, Pecco Takut
- Timnas Indonesia Kalah dari Jepang, Shin Tae Yong: Ini Bukan Waktunya untuk Menyerah
- Prediksi Ranking FIFA Timnas Indonesia Setelah Dihajar Jepang
- Hasil UEFA Nations League: Portugal & Spanyol Melaju ke Perempat Final