Empat Poin Lagi untuk Lewis Hamilton
Taklukkan Shanghai, Langsung Peluk Adik, Ibu, dan Ibu Tiri
Senin, 20 Oktober 2008 – 11:35 WIB
SHANGHAI - Satu tangan Lewis Hamilton telah menggenggam gelar juara Formula 1 2008. Itu terjadi sesudah pembalap McLaren-Mercedes tersebut memenangi Grand Prix Tiongkok di Sirkuit Shanghai, Minggu (19/10). Start dari posisi terdepan, kecepatannya tidak mampu ditandingi oleh duo Ferrari, Felipe Massa dan Kimi Raikkonen, yang finis di peringkat kedua dan ketiga. "Sebuah balapan fantastis. Bagi saya, mobil serasa impian untuk dikemudikan," ungkap Hamilton seperti dilansir AFP. "Tuhan bersama kami sepanjang pekan ini," sambungnya.
Kemenangan itu menambah keunggulan Hamilton atas Massa menjadi tujuh poin ( 94-87). Dengan demikian, dia hanya butuh empat poin lagi dalam seri terakhir di Brazil dua pekan mendatang. Artinya, jika Hamilton finis di posisi lima besar, apa pun yang diraih Massa di depan pendukungnya tidak akan berguna.
Hamilton begitu emosional menyambut kemenangan tersebut. Begitu keluar dari mobil, dia langsung memeluk Nicolas (adik), Carmen Lerbalestier (ibu), dan Linda (ibu tiri) yang sudah menunggunya. Mereka datang khusus ke Shanghai untuk mendukung Hamilton yang dalam sepekan terakhir mendapatkan tekanan begitu besar.
Baca Juga:
SHANGHAI - Satu tangan Lewis Hamilton telah menggenggam gelar juara Formula 1 2008. Itu terjadi sesudah pembalap McLaren-Mercedes tersebut memenangi
BERITA TERKAIT
- Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025: Gagal Pertahankan Momentum, Timnas Basket Indonesia Belum Pecah Telur
- Borneo FC Siap Tebar Ancaman saat Menghadapi Persib di Stadion GBLA
- Malut United Menggunduli Persis Solo, Arema FC Bikin Madura United Gigit Jari
- Federal Oil Berharap Gresini Racing Tetap Moncer Pada MotoGP 2025
- Ambisi Ciro Alves Bantu Persib Menaklukan Borneo FC
- Semen Padang Vs PSM Makassar: Kabau Sirah Pengin Keluar dari Zona Merah