Empat Tahun Lagi Bagi Obama
Romney Akui Kekalahan
Rabu, 07 November 2012 – 13:01 WIB

Foto: DPA
"Seperti halnya sebagian besar dari kalian, Paul (cawapres) dan saya telah menanggalkan segalanya. Kita memberikan segala yang kita punya untuk kampanye ini," katanya.
Pidato kekalahan itu memuncaki kontestasi mahal, tipis dan terkadang begitu ekstrim sejak Obama memenangi Pilpres 2008 dengan pesan harapan dan perubahan. "Saya sangat berharap bahwa saya telah mampu memenuhi harapan kalian untuk membawa negeri ini ke arah lain," ucapnya.
Obama dipastikan menjadi pemenang setelah menguasai negara bagian yang dikenal sebagai penentu kemenangan (swing states) seperti New Hampshire, Michigan, New Mexico, Iowa, Virginia, Wisconsin, Colorado, Nevada, Pennsylvania, Minnesota, dan Ohio. Sementara Romney yang berpasangan dengan Paul Ryan, hanya menguasai swing states North Carolina.
Kemenangan Obama menandai berakhirnya kampanye panjang yang menghabiskan banyak dana untuk iklan, rangkaian safari dan pidato, serta tiga debat yang disiarkan secara langsung. (ap/ara/jpnn)
WASHINGTON - Hasil pemilihan Presiden Amerika Serikat (AS) yang digelar Selasa (6/11) sudah diketahui secara pasti. Presiden Barack Obama dipastikan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza