Empat Tayangan TV Terbanyak Diprotes Pemirsa
Senin, 28 Januari 2013 – 20:24 WIB

Empat Tayangan TV Terbanyak Diprotes Pemirsa
JAKARTA - Anggota Komisi Penyiaran Indonesia (KPI), Azimah Subagyo mengatakan sepanjang tahun 2012 ada empat tayangan televisi yang menuai protes terbanyak dari masyarakat. Keempat tayangan itu Indonesia Lawyer Club dan Kabar Petang (TvOne), Headline News (Metro TV), dan Super Trap (Trans TV).
"Sepanjang tahun 2012, masuk sekitar 43.552 laporan masyarakat ke KPI. Dari jumlah tersebut yang paling banyak diprotes pemirsa adalah Lawyer Club dan Kabar Petang (TvOne), Headline News (Metro TV), dan Super Trap (Trans TV)," kata Azimah Subagyo, dalam rapat dengar pendapat KPI dengan Komisi I DPR, di gedung DPR, Senayan Jakarta, Senin (28/1).
Makin banyaknya protes masyarakat yang masuk ke KPI, lanjut Azimah, mengindikasikan makin tingginya kesadaran masyarakat dalam memberi respon terhadap tayangan media televisi.
"KPI menyikapi itu sebagai suatu kesadaran baru masyarakat yang menginginkan media penyiaran yang bermartabat dan bersih dari tayangan bermasalah. Bahkan belum selesai suatu tayangan, masyarakat sudah menyampaikan keberatannya ke KPI," tegasnya.
JAKARTA - Anggota Komisi Penyiaran Indonesia (KPI), Azimah Subagyo mengatakan sepanjang tahun 2012 ada empat tayangan televisi yang menuai protes
BERITA TERKAIT
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses Yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Perpres Kantor Komunikasi Kepresidenan Digugat ke MA, Ini 4 Pasal yang Dipersoalkan
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin
- KPPI 2025 Siap Digelar, PENEMU Dorong Perempuan Ambil Peran Strategis
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional