Enam Area di Melbourne Jadi Hotspot Baru Penyebaran Virus Corona
Senin, 22 Juni 2020 – 22:20 WIB
Sebagian besar kasus baru COVID-19 juga terkait dengan kluster keluarga besar.
Menurut Prof Tony Blakley, pakar epidemiologi dari University of Melbourne, pembatasan lebih ketat terhadap wilayah tertentu dibandingkan wilayah lainnya akan diberlakukan sampai vaksin COVID-19 ditemukan.
Photo: Mereka yang memiliki gejala COVID-19 seringan apapun, telah diminta untuk dites. (ABC News: Gemma Hall)
Ia menyarankan agar penanganan dilakukan berdasarkan "pembatasan perdaerah" daripada melakukan penutupan secara menyeluruh.
"Jika anak Anda bersekolah di luar daerah dimaksud, sebaiknya jangan bawa dia ke sekolah," katanya.
Ia juga meminta warga di wilayah "hotspot" jangan berbelanja di luar wilayahnya.
"Jika Anda pekerja dan memiliki pekerjaan di dalam wilayah hotspot, sebaiknya hentikan dulu," kata Prof Blakley.
Seberapa cepat penularan virus corona di dunia?
Infographic: Growth in known cases in key countries, on a logarithmic scaleData ini menggunakan hitungan logaritme untuk melihat tingkat penularan virus corona. Baca penjelasan dari ABC untuk mengetahui maknanya dan bagaimana virus corona menular di seluruh dunia (dalam bahasa Inggris).
Warga dari enam wilayah di kota Melbourne yang jadi hotspot penyebaran virus corona, kini dilarang bepergian untuk mencegah penyebaran lebih lanjut.
BERITA TERKAIT
- Dunia Hari Ini: Kelompok Sunni dan Syiah di Pakistan Sepakat Gencatan Senjata
- Tampil Cantik di Premiere Wicked Australia, Marion Jola Dapat Wejangan dari Ariana Grande dan Cynthia Erivo
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis