Enam Kandidat Merupakan Tokoh Unggul
Kamis, 18 Oktober 2012 – 03:00 WIB
JAKARTA-Meski mengaku telah melakukan survey, namun Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Sumatera Utara, Muhammad Affan, tidak bersedia menyebut siapa nama tokoh yang paling diunggulkan sebagai calon gubernur Sumut yang akan diusung partainya di pilgub 2013 mendatang.
Ia hanya mengatakan, bahwa enam nama yang ikut test uji kelayakan dan kepatutan yang digelar DPP PDIP untuk menjaring calon Gubernur Sumut, rata-rata masuk unggulan. "Surveynya kan tidak hanya terhadap enam orang ini. Tapi yang enam ini bisa masuk prioritas," katanya, Rabu (17/10).
Alasan lain, karena pemeringkatan dalam survey terdapat beberapa kriteria. Baik dari segi pemahaman kultur, profesional dan lain sebagainya. Ini atas dasar pemahaman, adanya kekhususan yang berbeda dari Sumut dibanding daerah lain. "Makanya fit and proper test ini dilakukan juga untuk melihat sikap para bakal calon terkait heterogen masyarakat Sumut maupun adat-adat yang ada,"katanya.
Oleh sebab itulah kata Affan, DPD Sumut tidak memasukkan rekomendasi siapa yang paling diprioritaskan terkait enam nama bakal calon yang ada. "Kita hanya sampaikan kelebihan dan kekurangan dari masing-masing. Dan keputusan akhir, itu menjadi hak DPP,"katanya.
JAKARTA-Meski mengaku telah melakukan survey, namun Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Sumatera Utara, Muhammad Affan, tidak bersedia
BERITA TERKAIT
- Pertebal Dukungan ke Luluk-Lukman, Sukarelawan Cantiq Surabaya Gelar Konvoi
- Survei Publicsensum: Elektabilitas Isran-Hadi Makin Moncer di Pilkada Kaltim
- Kampanye Akbar Robinsar-Fajar, Puluhan Ribu Massa Berkumpul di Lapangan Bukit Cilegon Asri
- Puluhan Sukarelawan Pramono-Rano Deklarasi Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Kampanye Akbar
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies
- Anies Dukung Pramono – Rano Karno, Brando Susanto: Jakarta Jadi Contoh Demokrasi yang Sejuk