Enam Menteri Meriahkan Gerakan Nusantara Mengaji
“Ketua Umum PBNU, Seretaris PBNU dan penasihat Kornas Nusantara Mengaji juga telah mendapat jatah wilayah yang akan mereka sambangi saat dilakukan pembukaan dan penutupan. Kami menyadari betul bahwa partisipasi tokoh agama dalam gerakan Nusantara Mengaji dapat mempercepat gerakan budaya ini, mengembalikan roh bangsa Indonesia sesungguhnya," kata Jazil.
Pernyatan Jazil diamini Sekretaris Kornas Nusantara Mengaji, M Hasanuddin Wahid. Menurut Hasan, persiapan gerakan Nusantara Mengaji sampai hari ini telah mencapai 90 persen. Bahkan, pendaftaran via online melalui website Nusantara Mengaji sudah mencapai angka 34.998 pendaftar.
“Sekarang ini kita telah memasuki pembagian juz bagi perorangan yang mendaftar via online. Namun, bagi mereka yang mendaftar secara berkelompok, mereka cukup mendaftar saja, karena yang menentukan juz mereka sendiri,” tandas Hasan.(fri/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensesneg