Enam Pemain Dicoret Dari Timnas U-19
24 Pemain TC di Yogyakarta
jpnn.com - JAKARTA - Pelatih Timnas UI19 Indonesia U-19, Eduard Tjong kembali mencoret enam pemain seleksi usai menjalani uji coba melawan tim PON DKI, Sabtu (6/8).
Mereka yang harus angkat kaki dari skuat Timnas Proyeksi Piala AFF U-19 itu adalah Taufik Febriyanto, Ilham Wibowo, Muhammad Rizky Ramadhan, Azis Wattimena, Riyanto, dan Andreas.
Keputusan itu membuat Timnas U-19 berkekuatan 24 pemain saat menjalani Training Centre (TC) atau pemusatan latihan di Yogyakarta mulai Selasa (9/8) nanti.
"Awalnya kami ingin membawa 23 pemain saja, tapi usai laga uji coba tadi, kami tim pelatih berubah pikiran dengan membawa 24 pemain ke Yogyakarta," terang Edu.
Alasan pencoretan pemain tersebut karena secara kemampuan dan pemahaman bermain, mereka masih belum cukup bagus.
"Mereka belum bisa menerapkan permainan yang saya harapkan. Total 17 pemain yang sudah kami pulangkan dan tambah satu pemain yang kami butuhkan," tandasnya.(dkk/jpnn)
Mereka yang Dipulangkan
JAKARTA - Pelatih Timnas UI19 Indonesia U-19, Eduard Tjong kembali mencoret enam pemain seleksi usai menjalani uji coba melawan tim PON DKI, Sabtu
- MotoGP 2024 Barcelona, Jorge Martin Sangat Bersemangat Bertarung dengan Bagnaia
- Martin atau Pecco yang Juara Dunia? Ini Kata Para Pembalap
- Kapan Terakhir Timnas Indonesia Mengalahkan Jepang?
- Menjelang Indonesia vs Jepang, Hajime Moriyasu Singgung Shin Tae Yong
- Meski Tak Ada Bonus, Marquez Bakal Mati-Matian Demi Ini di MotoGP Barcelona
- Casey Stoner Minta Sprint Dihapus, MotoGP Bukan Balapan Terburu-buru