Enam Tewas Misterius, Warga Mengungsi
Senin, 13 Februari 2012 – 11:12 WIB

Enam Tewas Misterius, Warga Mengungsi
Dengan mengunakan lima mobil, tim bergerak dari Mapolres Landak dan sampai ditempat tujuan sekitar pukul 13.30 WIB. Tim gabungan tiba dilokasi tujuan yang harus ditempuh melalui jalan perkebunan kelapa sawit milik salah satu perusahan yang licin dan terjal.
Pantauan Pontianak Post setiba di Dusun Sebatok, kondisi dusun sedang sepi karena sebagian besar warganya telah mengungsi untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Hanya segelintir warga yang masih bertahan menjaga keenam jenasah.
Rombongan yang mendatangi Dusun Sebatok langsung menuju ke rumah jenasah Ego (anak) dan Marina (ibunya). Oleh tim dokter, korban Ego yang telah dimasukkan ke dalam peti mati, kepada keluarga yang masih tinggal untuk menjaga kedua ibu dan anak ini, tim meminta izin untuk membongkar kembali peti mati milik Ego. Setelah mendapat izin dari pihak keluarga dan peti dapat dibongkar, tim dokter langsung mengambil sempel air liur yang masih keluar dari mulut jenazah Ego, untuk diperiksa dan dilakukan penyelidikan lebih lanjut.
Kapolres Landak AKBP Hotma Viktor Sihombing bersama tim dokter juga meminta persetujuan pihak keluarga untuk membawa salah satu jenazah untuk diotopsi. Setelah melakukan negosiasi akhirnya jenasah Atis (39) diijinkan dibawa untuk diotopsi.
NGABANG - Warga Dusun Sebadok, Desa Temahar, Kecamatan Jelimpo, Kabupaten Landak, sejak Sabtu (11/2) malam atau Minggu (12/2) dini hari dihebohkan
BERITA TERKAIT
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku