Endapkan Dana di Deposito Kurang Tepat

jpnn.com - TARAKAN - Kabar adanya dana Pemkot Tarakan yang didepositokan di salah satu bank daerah ternyata bukan menjadi rahasia umum lagi. Sejumlah masyarakat telah mengetahui hal tersebut karena sudah diberlakukan sejak era pemerintahan sebelumnya.
“Kalau yang saya tahu, dulunya bukan deposito, istilahnya dana abadi yang diambil bunganya. Tapi kemudian aku dapat informasi di zaman (pemerintahan) sebelumnya dijadikan pendapatan,” ujar Hariadi Hamid, Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Tarakan.
Menurut pria yang juga Dosen Fakultas Ekonomi Universitas Borneo Tarakan ini, apa yang dilakukan pemkot sebenarnya bagus untuk mencari sumber pendapatan asli daerah (PAD).
Namun, dalam kondisi saat ini, di mana pemerintah sedang dililit utang yang tidak sedikit, dari sisi ekonomi tidak tepat jika pemkot menyetorkan dananya di bank dalam bentuk deposito.
Justru, lebih bijak lagi jika deposito tersebut digunakan untuk melaksanakan pembangunan, termasuk membayar utang pemerintah, sehingga punya efek positif yang besar terhadap roda perekonomian, daripada hanya diendapkan di bank. (asa/jos/jpnn)
TARAKAN - Kabar adanya dana Pemkot Tarakan yang didepositokan di salah satu bank daerah ternyata bukan menjadi rahasia umum lagi. Sejumlah masyarakat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rapelan TPP ASN Segera Cair, Alhamdulillah
- 8 Tahanan Polres Lahat Kabur, 3 Sudah Ditangkap, 5 Masih Diburu
- 4.000 ASN Rejang Lebong segera Terima TPP, Anggaran Sudah Disiapkan
- Ini Makanan Mengandung Boraks Temuan BPOM Rejang Lebong
- Peserta Seleksi PPPK Tahap 2 Jangan Datang 1 Jam Sebelum Ujian, Penting
- Ikut Cari Iptu Tomi Marbun, Ketua Komnas HAM Papua Diberondong KKB