Enggak Kapok, Naufal Samudra Kembali Ditangkap karena Narkoba

jpnn.com, JAKARTA - Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya kembali menangkap seorang artis atas kasus penyalagunaan narkoba.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan mengatakan selebritas yang ditangkap itu adalah Naufal Samudra.
"Sekarang diamankan di Polda Metro terkait narkoba," kata Zulpan kepada wartawan, Jumat (7/1).
Lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 1995 itu juga membantah kabar artis Dinda Kirana ikut ditangkap.
Kombes Zulpan menyebut Dinda Kirana ialah pacar Naufal Samudra.
"Dia (Naufal, red) pacarnya Dinda Kirana. Dinda Kirana tidak ikut diamankan," kata Zulpan.
Hanya saja, Zulpan tidak menjelaskan secara terperinci perihal lokasi dan jenis narkoba yang dikonsumsi Naufal Samudra.
Mantan Kabid Sulsel itu hanya mengatakan saat ini Naufal tengah diperiksa di Mapolda Metro Jaya.
Aktor Naufal Samudra enggak kapok. Dia kembali ditangkap polisi atas kasus penyalagunaan narkoba.
- Duterte Disebut Sebagai Sosok Tegas & Tidak Pandang Bulu dalam Memberantas Narkoba
- Pasien Rehabilitasi Narkoba Tewas Dianiaya di Semarang, 12 Orang Jadi Tersangka
- Soedeson Tandra DPR Apresiasi Kapolri Menindak Tegas Kepada Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar
- Eks Kapolres Ngada jadi Tersangka Asusila, Terancam Dipecat dari Polri
- Elvy Sukaesih Sebut Ramadan Tahun Ini Spesial, Ini Penyebabnya
- Bikin Malu Polri, Provos di Tanjungpinang Terlibat Kasus Sabu-Sabu