Enovid Lulus Uji Klinis Fase 3, Begini Cara Kerjanya Melawan COVID-19
Dr. Monika Tandon, Wakil Presiden Senior & Kepala - Pengembangan Klinis, Glenmark Pharmaceuticals Ltd., dalam siaran pers pada Kamis mengatakan bahwa hasil dari uji coba Fase 3 ini sangat memberi dampak yang bagus.
"Demonstrasi pengurangan viral load memiliki dampak yang sangat membantu. Dalam skenario ini, dengan varian baru yang muncul menunjukkan transmisibilitas tinggi, Enovid memberikan opsi yang berguna dalam perjuangan India melawan COVID-19," katanya.
Sementara itu, Dr. Gilly Regev selaku Co-Founder dan CEO Sanotize mengatakan hasil uji klinis selanjutnya memperkuat kemanjuran produk seperti yang ditunjukkan oleh uji coba Fase 2 di Inggris - dengan mitra globalnya Glenmark.
"Kami sangat senang dapat menyediakan pasien COVID-19 dengan produk terbukti memberikan penyembuhan lebih cepat. Dan dengan profil keamanan yang terbukti kuat dari studi fase 3 ini, kami berharap ini menjadi pilihan pertama pengobatan, jika tidak pertahanan, untuk menangani COVID-19 di seluruh dunia," kata dia.
Pada Maret 2021, uji klinis dari Sanotize menunjukkan NONS adalah pengobatan antivirus yang aman dan efektif untuk SARS CoV-2. Dalam 24 jam pertama, NONS mengurangi viral load rata-rata sekitar 95 persen, dan kemudian lebih dari 99 persen dalam 72 jam.
Dalam uji coba Fase 3 India, penurunan viral load sebesar 94 persen dalam 24 jam dan 99 persen dalam 48 jam serupa dengan penurunan yang terlihat pada uji coba NHS Inggris yang dilakukan oleh Sanotize.
NONS telah diuji pada sukarelawan dan pasien sehat sebagai bagian dari uji klinis Kanada dan Inggris.
Sanotize memiliki uji coba pencegahan fase 3 global yang sedang berlangsung, yang selanjutnya akan menambah keampuhannya. Uji klinis Fase 3 untuk NONS sekarang diselesaikan oleh Glenmark.
Glenmark Pharmaceuticals, perusahaan farmasi global yang menggandeng Sanotize Research & Development Corp mengumumkan hasil yang baik dari Uji klinis fase 3 Nitric Oxide Nasal Spray (NONS)
- Daewoong Akan Hadirkan Obat Asam Lambung di Indonesia
- Obat Anti-Covid Molnupiravir Dijual di China, Harganya Lumayan Juga
- Made in China, Obat Covid-19 Ini Dijual Rp 659 Ribu per Botol
- Basmi Virus di Rongga Hidung dengan Enovid, Efektif Cegah Covid-19
- Enovid Nose Sanitizer Terbukti Efektif Membantu Menangkal Covid-19
- Pfizer Akui Obat Covid-19 Buatannya Tidak Mampu Mencegah Infeksi