Enrique Yakin Messi-Neymar Lebih Garang Lagi
jpnn.com - BARCELONA - Kolaborasi Lionel Messi dan Neymar musim ini sangat mengerikan. Total, keduanya sudah menjaringkan 13 dari 19 gol yang dijaringkan Barcelona di La Liga 2014/2015.
Rinciannya ialah Messi enam gol, sementara Neymar satu gol lebih banyak. Terbaru, Messi dan Neymar sama-sama mencetak gol ketika Barcelona menekuk Rayo Vallecano dua gol tanpa balas, Sabtu (4/10).
"Koneksi antara Neymar dan Messi akan terus muncul lagi dan lagi. kerjasama itu akan terus terlihat. Itu adalah keuntungan bagi kami," terang pelatih Barcelona, Luis Enrique di laman Football Espana, Senin (6/10).
Enrique juga membeberkan keputusannya menempatkan Jeremy Mathieu sebagai bek kiri. Menurut mantan pelatih Celta Vigo dan AS Roma itu, Mathieu punya kualitas untuk menjaga sisi kiri pertahanan.
"Saya mempertimbangkan profil setiap pemain dan di mana saya bisa mengubah posisi pemain. Kami telah mempertimbangkan untuk menempatkan Mathieu di sisi kiri," tegas Enrique. (jos/jpnn)
BARCELONA - Kolaborasi Lionel Messi dan Neymar musim ini sangat mengerikan. Total, keduanya sudah menjaringkan 13 dari 19 gol yang dijaringkan Barcelona
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Struktur Kepengurusan PBSI Periode 2024-2028, Taufik Hidayat Dikabarkan Turun Gunung
- Siapa Pengganti Rafael Struick di Lini Serang Timnas Piala AFF 2024? Shin Tae-yong Buka Suara
- Piala AFF 2024: Shin Tae Yong Bicara Nasib Pemain Abroad, 3 Nama Dipastikan Gabung
- Honda Akhirnya Menurunkan Prototipe RC213V 2025 di Jerez, Bagaimana Hasilnya?
- Begini Perasaan Bintang Bali United Kembali Bertemu Shin Tae Yong
- Piala AFF 2024: Kabar Tak Sedap dari Persiapan Timnas Indonesia, 2 Pemain Cedera