Eprilia Cup di Wonosobo Wujud Kepedulian YPIJ terhadap Sepak Bola Nasional
jpnn.com, JAKARTA - Ketua sekaligus pendiri Yayasan Padi Indonesia Jaya (YPIJ) Eprilia Tri Arum Taurusia menggelar turnamen sepak bola Eprilia Cup sebagai bentuk kepedulian terhadap sepak bola nasional.
Eprilia Cup sendiri digelar di Wonosobo bekerja sama dengan YPIJ dan Tim Trofeo PPLA.
Eprilia menyebut turnamen itu untuk mencari talenta-talenta muda atlet sepak bola dari daerah untuk dibina agar berprestasi di kancah nasional dan internasional.
Melalui turnamen sepak bola itu, YPIJ juga ingin mencetak generasi muda berkarakter mulia yang sehat jiwa dan raga.
"Seperti visi dan misi YPIJ, kami juga ingin menciptakan generasi berkarakter mulia yang sehat jiwa dan raga melalui turnamen sepak bola ini," kata Eprilia dalam keterangan resminya, Kamis (22/6).
Selain melalui turnamen Eprilia Cup 2023, perempuan asal Wonosobo, Jawa Tengah itu konsisten menggelar Padi Cup di Bogor dan Magelang sejak berdirinya YPIJ pada 2018.
Dalam final Eprilia Cup 2023 di Alun Alun Wonosobo beberapa hari lalu, tiga klub sepak bola unggulan daerah itu keluar sebagai juara.
Ketiga klub itu, yakni Askum FC yang menyabet piala juara pertama, lalu Tawon FC di posisi kedua, dan Semangat Muda FC juara ketiga.
Ketua YPIJ Eprilia Tri Arum Taurusia menyebut Eprilia Cup 2023 di Wonosobo wujud kepedulian terhadap masa depan sepak bola nasional dan mencari talenta muda.
- 8 Tim dari Jakarta dan Bandung Lolos Grand Finale Meet the World With SKF Road to Gothia Cup 2025
- Kang Erwan Kaget Seejontor FC Bermain Bagus Melawan Persib Legend
- Laga Persahabatan: Persib Legend vs Seejontor FC di Bandung, Kang Erwan Bakal Hadir
- Buka Mandiri Media Cup 2024, Indra Sjafri Beri Coaching Clinic ke Pemain & Pelatih Muda
- Kemasan Edisi Khusus Le Minerale Wujud Nyata Apresiasi dan Dukungan Kepada Para Atlet Sepak Bola
- Akademi Sepak Bola Sobat Indonesia Luncurkan Logo Baru