Epson BIJ Caravan: Edukasi Printer Perkantoran Ramah Lingkungan dengan Mobilitas Maksimal

Epson BIJ Caravan: Edukasi Printer Perkantoran Ramah Lingkungan dengan Mobilitas Maksimal
Epson akan membawa BIJ Caravan ke berbagai kota di Jawa Barat, meliputi Sukabumi, Cianjur, Bandung, Kuningan, Subang, dan Purwakarta guna memperkenalkan teknologi pencetakan bisnis terbaru mereka. Foto: Dokumentasi Epson

jpnn.com, JAKARTA - Epson Indonesia terus memperkuat komitmennya menghadirkan solusi cetak bisnis yang efisien dan ramah lingkungan melalui peluncuran Business Inkjet Printer (BIJ) Caravan.

Kali ini, Epson akan membawa BIJ Caravan ke berbagai kota di Jawa Barat, meliputi Sukabumi, Cianjur, Bandung, Kuningan, Subang, dan Purwakarta, guna memperkenalkan teknologi pencetakan bisnis terbaru mereka.

Program BIJ Caravan dirancang untuk menunjukkan kepada pelanggan di sektor bisnis bagaimana produk Business Inkjet Printer dari Epson dapat meningkatkan efisiensi, mengurangi biaya operasional, serta mendukung keberlanjutan lingkungan.

Epson Indonesia akan menggelar sesi demo produk dan konsultasi langsung untuk membantu bisnis lokal mengoptimalkan penggunaan teknologi cetak.

Managing Director Epson Indonesia Ng Ngee Khiang menyampaikan Epson selalu berupaya menyediakan solusi cetak terbaik untuk memenuhi kebutuhan bisnis, dan kami sangat senang membawa BIJ Caravan ke Jawa Barat.

"Melalui program ini, kami berharap dapat mendukung pelaku bisnis di berbagai kota, baik dalam skala besar maupun kecil, dengan teknologi cetak yang hemat energi dan produktif," kata Ng Ngee Khiang dalam keterangan resminya, Sabtu (28/9).

Lokasi kunjungan dari BIJ Caravan wilayah Jawa Barat ini, meliputi daerah perkantoran dan sekolahan.

BIJ Caravan Jawa Barat dapat ditemui di Setda kota Sukabumi, SMA Pesantren Terpadu Hayata Thayyibah, Universitas Muhammadiyah Sukabumi, Sekolah Vokasi IPB Kampus Sukabumi, SMKN 3 Sukabumi, dan RNY Sukabumi.

Epson akan membawa BIJ Caravan ke berbagai kota di Jawa Barat guna memperkenalkan teknologi pencetakan bisnis terbaru mereka

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News