Equity Life Indonesia Gandeng Bank Maspion Merilis Produk Asuransi Jiwa

3. Manfaat akhir masa asuransi sebesar 100% uang pertanggungan akan diberikan jika Tertanggung hidup hingga akhir masa asuransi.
Produk juga memberikan keleluasan bagi nasabah untuk melengkapi manfaat perlindungan dasarnya dengan produk-produk asuransi tambahan.
Seperti manfaat bebas premi dalam hal terjadi risiko cacat tetap total atau didiagnosis mengalami salah satu dari 31 penyakit kritis terhadap diri Tertanggung.
Selanjutnya, manfaat bebas premi dalam hal terjadi risiko meninggal dunia atau cacat tetap total terhadap diri Pemegang Polis.
Lalu, tambahan manfaat meninggal dunia akibat penyakit atau kecelakaan terhadap diri Tertanggung hingga usia 75 atau 100 tahun.
Presiden Direktur Bank Maspion, Kasemsri Charoensiddhi menuturkan, “Peluncuran produk asuransi jiwa hasil kemitraan dengan Equity Life Indonesia adalah langkah strategis Bank Maspion memberikan layanan finansial komprehensif kepada nasabah."
"Bank Maspion ingin hadir lebih dari sekadar penyedia layanan perbankan, tetapi juga mitra terpercaya dalam setiap kebutuhan finansial nasabah," kata Kasemsri dalam keterangannya, Jumat (25/4).
Presiden Direktur Equity Life Indonesia, Bapak Samuel Setiawan menambahkan, “Legacy Lifetime Protection bukan hanya tentang proteksi, tetapi juga memberikan ketenangan pikiran dan menyiapkan legacy yang bermakna bagi keluarga." (rdo/jpnn)
Equity Life Indonesia berkolaborasi dengan Bank Maspion merilis produk asuransi jiwa, Legacy Lifetime Protection.
Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha
- Great Eastern Life dan Bank CTBC Indonesia Jalin Kerja Sama Hadirkan Perlindungan Unik
- Great Eastern Life Indonesia-OCBC Luncurkan GREAT Legacy Assurance, Ini Keuntungan & Manfaatnya
- Catat Kinerja Positif di 2024, BCA Life Perkuat Posisi di Industri Asuransi Jiwa
- Sambut 2025, FWD Insurance Lakukan Pembaruan Fitur Asuransi Jiwa & Kesehatan
- Kinerja Makin Meningkat, MPMInsurance Pertahankan Rating A+
- Indonesia Re Ungkap Inisiatif dan Optimalitas Proses Bisnis di 2025