Eri Cahyadi Bakal Sediakan Guru Les Berkualitas di Balai RW

Mantan Kepala Dinas Cipta Karya dan Dinas Kebersihan Ruang Terbuka Hijau (DKRTH) itu mengatakan, pendidikan sangatlah penting.
Tak hanya soal prestasi siswa, tetapi juga soal perbaikan taraf hidup satu keluarga.
Karena bagusnya kualitas pendidikan, seorang anak bisa bekerja untuk mengentaskan keluarganya dari kemiskinan.
“Bagi keluarga tak mampu, les gratis ini bakal sangat membantu. Saya bertekad untuk mewujudkannya kelak. Bismillah,” katanya.
Ketua Sukarelawan Eri Cahyadi Gunung Anyar Tutur Prawoto mengatakan, pendidikan memang menjadi salah satu program unggulan arek Suroboyo kelahiran Kawatan, Bubutan tersebut.
Sebab, peningkatan SDM memang menjadi program yang secara khusus dititipkan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini kepada Eri Cahyadi.
"Bu Risma titip kepada Mas Eri untuk fokus pembangunan SDM. Selain pendidikan, juga peningkatan fasilitas kesehatan. Visi Eri memajukan kampung dan memberdayakan warga, pasti mendapat banyak dukungan warga, karena Eri sudah punya banyak pengalaman mengabdi di birokrasi. Proses meneruskan Kota Surabaya dari Bu Risma kepada Mas Eri tidak akan sulit," kata Tutur. (*/adk/jpnn)
Eri Cahyadi bertemu seorang siswa yang lagi sedih karena tak bisa masuk sekolah negeri.
Redaktur & Reporter : Adek
- Wali Kota Surabaya Ancam Pengusaha Tahan Ijazah Karyawan, Tegas!
- Dukung SRRL, Pemkot Surabaya Bakal Bangun Flyover dan Underpass
- Wako Eri Cahyadi Beri Nama Eka Candrarini untuk Rumah Sakit Surabaya Timur, Ini Maknanya
- PDIP Ajak Masyarakat Pilih Pemimpin yang Bawa Jatim dan Surabaya Lebih Maju
- Soal Debat Cagub Jatim, Hasto: Bu Risma Menampilkan Kepemimpinan Berakar Prestasi
- Eri Cahyadi Berjanji Melanjutkan Program Pendidikan & Kesehatan Gratis