Eri Cahyadi Masuk Lima Besar Nilai Tertinggi Sekolah Partai PDIP

jpnn.com, SURABAYA - Calon Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mencatat prestasi dalam Sekolah Partai PDIP.
DPP PDI Perjuangan telah menutup rangkaian kegiatan Sekolah Partai pada Selasa (15/9) malam.
Sebanyak 212 calon kepala daerah yang diusung PDIP se-Indonesia mengikuti dua tes yakni tes awal (pre-test) dan akhir (post test) selama mengikuti sekolah partai.
Ketua DPP PDIP Bidang Kehormatan Komarudin Watubun menjelaskan, untuk pre-test, peserta dengan nilai lima tertinggi ialah Cawabup Grobogan Bambang Pujianto, Cabup Seram Bagian Timur Fachri Husni Alkatiri, Cawawali Metro H. Fritz Ahmad Nusyir.
Kemudian Cawali Surabaya Eri Cahyadi, dan Cawabup Karo Budianto Surbakti.
Sementara untuk post test, lima tertinggi ialah Cabup Konawe Selatan Rusmin Abdul Gani, Cawabup Kutai Barat Edianto Arkan, Cabup Samosir Rapidin Simbolon.
Lalu ada Cawawali Metro Fritz Ahmad Nuzir, dan Cawali Surabaya Eri Cahyadi.
Di sela pertemuan dengan warga di Surabaya, Kamis (17/9), Eri bersyukur meraih posisi lima besar tertinggi dari ratusan calon kepala daerah.
Eri Cahyadi bersyukur meraih posisi lima besar nilai tertinggi, dari ratusan calon kepala daerah.
- Politikus PDIP Yakin Badai PHK Tak Berhenti di PT Sritex
- Absen Saat Sidang Praperadilan Hasto, KPK Dianggap Sedang Berniat Buruk
- Perintah Bu Mega, Kepala Daerah dari PDIP yang Belum Retret Ikut Gelombang Kedua
- Ima Mahdiah Sebut Proyek 100 Persen Air Bersih Jadi Quick Wins Pramono-Rano
- Banyak Gugatan Hasil Pilkada 2024, Legislator PDIP Kritik Kerja KPU
- Deddy Sitorus PDIP Mengajak Mengundurkan Diri secara Massal, Waduh