Eri Cahyadi sebagai Penyerang, Lihat Gayanya di GBT Surabaya
jpnn.com, SURABAYA - Pertandingan pertama antara Persebaya All Star melawan Sidoarjo All Star di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Sabtu (13/3).
Wali Kota Eri Cahyadi berada dalam Tim Persebaya All Star dengan mengenakan nomor urut 1. Eri bermain sebagai penyerang atau striker.
Pertandingan sepak bola yang diikuti tiga kepala daerah di wilayah Surabaya Raya itu dinilai bisa merekatkan hubungan di antara pemangku wilayah di Surabaya, Gresik dan Sidoarjo.
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi di Surabaya, Minggu (14/3), mengatakan, selain uji coba lapangan stadion GBT, tujuan pertandingan kemarin juga merekatkan hubungan antara Kabupaten Sidoarjo, Kabupaten Gresik dan Kota Surabaya.
"Alhamdulillah ada Gus Muhdlor (Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor) dan Gus Yani (Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani) datang. Kita (para kepala daerah) ingin merekatkan silaturahmi saja, sekalian ingin menunjukkan inilah kebersamaan antara Surabaya, Sidoarjo, dan Gresik," kata Cak Eri.
Eri mengatakan, pertandingan persahabatan itu dihadiri Bupati Sidoarjo bersama wakilnya Subandi serta Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Bumi Shalawat Lebo Sidoarjo, K.H. Agoes Ali Masyhuri (Gus Ali).
Bahkan beberapa pemain lawas Persebaya seperti Uston Nawawi dan Bejo Sugiantoro juga hadir.
Ada pula, Jacksen F. Tiago mantan pemain Persebaya hingga Yusuf Ekodono yang turut bermain dalam satu tim bersama Wali Kota Surabaya.
Eri Cahyadi berada dalam Tim Persebaya All Star dengan mengenakan nomor urut 1. Eri bermain sebagai penyerang atau striker.
- Sengit! Persebaya Vs PSM 1-1, Cek Klasemen Liga 1
- Big Match Liga 1 Hari Ini: Persebaya Vs PSM Makassar
- Paul Munster Ungkap Awal Petaka Kekalahan Persebaya dari Persib, Juga Singgung Wasit
- Pakai Baju Khas Surabaya di Debat Pilgub Jatim, Bu Risma: Ini Kegedean
- Reaksi Bojan Hodak Melihat Persib Pulangkan Persebaya Tanpa Poin
- Persib Pukul Persebaya, PSBS Menang Comeback dari Semen Padang