Erick Thohir Bikin Elektabilitas Prabowo Kokoh Tak Tertandingi

jpnn.com, JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir menjadi sosok yang tepat untuk mendampingi capres Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.
Sebab, Erick Thohir mampu membawa elektabilitas Prabowo kokoh tak tertandingi oleh para pesaingnya.
Hal itu terlihat dari survei Indikator Politik Indonesia (IPI) terbaru periode 2-10 Oktober yang merekam elektabilitas Prabowo – Erick Thohir tertinggi dengan raihan 38,8 persen.
Elektabilitas duo pemimpin kepercayaan Presiden Jokowi tersebut mengungguli pasangan koalisi PDI Perjuangan Ganjar Pranowo – Mahfud MD 32,6 persen dan Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Basedan – Muhaimin Iskandar sebesar 21,2 persen.
“Pak Prabowo masih unggul, sedikit lebih tinggi keunggulannya kalau Pak Prabowo memasang Erick,” kata Peneliti Utama Indikator Politik Indonesia, Burhanuddin Muhtadi dikutip dari kanal YouTube Indikator, Jum’at (20/10).
Hasil survei tersebut mengonfirmasi temuan riset lembaga lainnya. Berdasarkan riset Lembaga Survei Indonesia (LSI) terbaru periode Oktober turut merekam elektabilitas Prabowo – Erick Thohir sebesar 38 persen, unggul dari Ganjar – Mahfud MD 32,3 persen dan Anies Baswedan – Muhaimin sebesar 22,9 persen
Hasil serupa juga ditunjukkan dari survei Poltracking periode September yang menemukan pasangan Prabowo – Erick Thohir tetap unggul dengan angka 32,5 persen. Raihan tersebut mengungguli Ganjar – Mahfud MD dengan raihan 31,7 dan Anies – Cak Imin 19,2 persen.
Dari survei IPI juga menemukan elektabilitas Prabowo anjlok jika tidak berpasangan dengan Erick Thohir.
Sosok Erick Thohir membikin elektabilitas Prabowo Subianto makin unggul tak tertandingi.
- Budi Gunawan, Sufmi Dasco, dan Sketsa Rekonsiliasi Nasional Prabowo-Megawati
- Hasto Ajak Publik Bantu Prabowo Selesaikan Masalah Ekonomi Akibat Salah Urus di Era Jokowi
- Timnas U-17 Indonesia ke Perempat Final Piala Asia, Simak Kalimat Eks Bos Inter Milan
- Prabowo Bertemu Megawati, Menko Polkam: Upaya Jaga Stabilitas Politik
- FPN Wanti-Wanti Prabowo soal Rencana Evakuasi 1.000 Warga Palestina ke Indonesia
- Pertemuan Prabowo dengan Megawati Memicu Beragam Spekulasi