Erick Thohir Makin Dilirik Publik jadi Cawapres
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) terus mendapat perhatian dari masyarakat.
Salah satunya dukungan agar Erick Thohir maju sebagai calon wakil presiden (cawapres) di Pilpres 2024.
Menurut pengamat Politik Yuari Prayanto, keberadaan Erick Thohir juga dinantikan partai politik (parpol).
“Erick Thohir menjadi magnet yang mulai dipandang oleh berbagai partai dan organisasi masyarakat,” ujar Yuari Prayanto.
Menurut pria yang karib disapa Mazdjo Pray ini, kondisi tersebut menjadi satu keunggulan bagi Erick Thohir.
“Posisinya yang tidak bergabung dengan partai mana pun telah memberi citra positif terhadap bentuk demokrasi yang setara,” kata Mazjdo Pray.
Lebih lanjut dia menyebut Erick Thohir merupakan sosok pemimpin yang lahir dari proses dan kerja keras. Kehadiran pria 52 tahun itu tidak didasari dorongan figur kuat maupun politik senior.
Kondisi ini menjadikan karakteristik Erick Thohir banyak disukai masyarakat.
Keberadaan Menteri BUMN Erick Thohir juga dinantikan oleh partai politik (parpol).
- Warning dari Erick Thohir Setelah Timnas Indonesia Menghancurkan Arab Saudi
- Kata Erick Thohir Soal Kans Naturalisasi Emil Audero
- Darmizal Apresiasi Langkah Erick Thohir Mentransformasi Sepak Bola Nasional
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Erick Thohir: Berikan yang Terbaik, Percaya Kita Bisa Bangkit
- Erick Thohir Masuk Ruang Ganti Timnas Indonesia, Tegang
- Heboh Pernyataan Erick Thohir & Aksi Bang Jay setelah Indonesia Kalah Tebal, Manajer Merespons