Erick Thohir Mengungguli Mahfud MD Sebagai Cawapres

jpnn.com, JAKARTA - Nama Erick Thohir terus mencuat sebagai calon wakil presiden (cawapres) potensial untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.
Dalam bursa cawapres terdapat nama yang baru mencuat yakni Menkopolhukam Mahfud MD, meski begitu Erick Thohir tetap menjadi pilihan utama masyarakat, khususnya generasi muda.
Peneliti Senior Political Statistics (Polstat), Apna Permana menilai Erick Thohir mengungguli Mahfud MD dalam segmentasi pemilih muda di Pilpres 2024 mendatang.
“Pak Mahfud kurang diminati oleh kalangan muda. Erick Thohir justru diminati oleh kaum muda atau milenial,” ujar Apna.
Segemntasi pemilih muda menjadi pembeda utama antara Erick Thohir dan Mahfud MD di bursa cawapres Pilpres 2024 mendatang.
Hal ini juga terbukti berdasarkan hasil survei terbaru dari Indikator Politik Indonesia.
Berdasarkan temuan dari Indikator Politik, Erick Thohir mengungguli Mahfud MD dalam semua segementasi pemilih muda Indonesia berdasarkan kategorisasi umur.
Seperti di kategori pemilih umur di bawah 21 tahun, Ketum PSSI tersebut mendapatkan dukungan sebesar 16,3 persen.
Dalam bursa cawapres terdapat nama yang baru mencuat yakni Menkopolhukam Mahfud MD, meski begitu Erick Thohir tetap menjadi pilihan utama masyarakat.
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Ahmad Sahroni: Masih Dini untuk Bicara Pilpres
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Mahfud MD Sebut Kejaksaan Didukung Rakyat untuk Bersihkan Peradilan
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Pengakuan Erick Thohir setelah Timnas U-17 Indonesia Kalah Tebal dari Korut