Erick Thohir tak Mau Jual Mateo Kovacic

jpnn.com - MILAN - Mateo Kovacic menjadi pemain yang sangat disayangi owner Inter Milan, Erick Thohir. Dengan usia yang masih muda dan skill mumpuni, Kovacic dianggap bakal menjadi tulang punggung Inter di masa depan.
Hal itulah yang membuat Erick mati-matian bakal mempertahankan gelandang berusia 20 tahun tersebut. Pasalnya, selama ini Kovacic memang terus mendapat rayuan dari klub lain.
“Kovacic tak akan bisa disentuh klub lain. Dia tidak akan pernah kami jual,” terang Erick sebagaimana dilansir laman La Gazzetta Dello Sport, Jumat (12/9).
Kovacic selama ini memang kerap disebut wonder kid di dunia. Tak heran, tim berjuluk I Nerazzurri itu bersedia membeli Kovacic dari Dinamo Zagreb pada Januari 2013 lalu dengan mahar senilai 15 juta Euro atau sekitar Rp 233 miliar (Euro= Rp 15.578).
“Dia adalah pemain yang sangat penting bagi kami. Dia akan tetap membela Inter. Kovacic merupakan salah satu kunci bagi Inter di masa mendatang,” tegas pengusaha muda asal Indonesia itu. (jos/jpnn)
MILAN - Mateo Kovacic menjadi pemain yang sangat disayangi owner Inter Milan, Erick Thohir. Dengan usia yang masih muda dan skill mumpuni, Kovacic
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prawira Bandung Coba Tetap Bugar di Tengah Jadwal Padat Selama Ramadan
- Perjalanan Jafar/Felisha Terhenti di Tangan Pasangan Gado-gado Belanda-Denmark
- Kesatria Bengawan Solo Rekrut Milos Pejic untuk Mewujudkan Target Juara IBL 2025
- Persebaya vs Persib: Paul Munster Butuh Bonek untuk Selamatkan Nasibnya
- Liga 1: Begini Persiapan Persib Menjelang Big Match Lawan Persebaya
- Practice MotoGP Thailand Dramatis, Pecco di Luar 10 Besar