Erick Thohir Temui Surya Paloh, Johnny: Dia Keluar, Saya Masuk
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Tim Kampanye Nasional Joko Widodo - Ma'ruf Amin (TKN Jokowi - Ma'ruf) Erick Thohir menyambangi Kantor DPP NasDem di Jakarta Pusat, Senin (15/7). Kunjungan Erick dikabarkan menemui Ketua Umum NasDem Surya Paloh.
Sekretaris Jenderal NasDem Johnny G Plate mengatakan, dirinya sempat menemui Erick di kantor pusatnya. Namun, Johnny tidak mengetahui pembicaraan yang dilakukan oleh Erick dengan Paloh.
"Tadi Pak Erick masuk. Nah, Pak Erick keluar, saya baru masuk. Saya belum tahu dibicarakan apa," kata Johnny di kantor DPP NasDem.
Dia sempat berpapasan dengan Erick yang telah melakukan pertemuan dengan Surya Paloh.
Menurut Johnny, dirinya dengan Erick sudah lama saling kenal. Dia juga menganggap partainya banyak berisikan kalangan profesional seperti Erick.
"NasDem itu terlahir dari tokoh profesional, jadi kalau kami bersahabat dengan tokoh profesional, hal yang biasa. Jangan semuanya ditarik ke politik," kata Johnny. (tan/jpnn)
Johnny sempat berpapasan dengan Erick Thohir yang telah melakukan pertemuan dengan Surya Paloh.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Timnas Indonesia Gagal ke Semifinal ASEAN Cup 2024, Erick Thohir Bakal Evaluasi Total
- Erick Thohir Bertemu AFC: Indonesia vs Bahrain Tetap Digelar di GBK
- Erick Thohir Masuk Daftar Menteri Terbaik Menurut Survei LPI
- Erick Melaporkan Sederet Prestasi Timnas Indonesia kepada FIFA, STY Bikin Bangga
- NasDem Mau Ajak Jokowi Bergabung? Willy Singgung Kenyamanan Pundak Surya Paloh
- Shin Tae Yong Minta Ivar Jenner Gabung Timnas Indonesia, Erick Thohir Merespons Begini