Erma PDIP Blak-blakan Hasil Survei Internal soal Cawapres Pendamping Ganjar, Oh Ibu

jpnn.com - BLITAR – Hingga hari ini sosok bakal cawapres pendamping Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 masih misteri.
Kabar terbaru, nama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa masuk survei yang dilakukan secara internal PDI Perjuangan.
"Kalau terkait Gubernur (Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa) sebagai salah satu masuk bursa, di survei juga ada, itu juga tergantung bagaimana membangun koalisi yang tidak bisa serta merta," kata Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Jatim Erma Susanti saat di Blitar, Rabu (5/7).
Dikatakan, terkait dengan sosok bakal cawapres masih dikaji oleh pusat. Berbagai pertimbangan dilakukan agar memperoleh hasil terbaik nantinya.
Erma mengungkapkan, hasil survei internal menunjukkan elektabilitas Khofifah Indar Parawansa sebagai kandidat cawapres memang cukup tinggi.
Namun, hal itu juga masih sama dengan kandidat cawapres lainnya, seperti Erick Tohir, Sandiaga Uno, dan sebagainya.
DPD PDIP Jatim berencana menggelar konsolidasi di Blitar, Jawa Timur, yang akan menghadirkan bakal capres Ganjar Pranowo.
Erma Susanti yang juga Anggota DPRD Jatim tersebut mengatakan Ganjar Pranowo dijadwalkan akan hadir di Blitar pada 15 Juli 2023.
Hingga saat ini masih misteri siapa cawapres pendamping Ganjar Pranowo di PIlpres 2024. Simak hasil survei internal yang diungkap Erma PDIP.
- Menang Gugatan atas PDIP, Tia Rahmania: Saya Bersyukur karena Terkait Nama Baik
- Bersaksi di Persidangan, Wahyu Mengaku Tak Punya Bukti Terima Uang dari Hasto
- Terungkap di Sidang, Saksi Tak Tahu Hasto Menyuap dan Merintangi Penyidikan
- Hasto Kristiyanto Merasa Jadi Korban Pemerasan dalam Sidang PAW Harun Masiku
- Ini Kronologi Satgas Cakra Buana Mengamankan Penyusup di Sidang Hasto
- Internal PDIP Solid Menyambut Kongres, tetapi Butuh Biaya