Ernest Prakasa Titip Pesan Untuk Presiden dan Wapres 2024-2029
jpnn.com, JAKARTA - Komika sekaligus sineas Ernest Prakasa turut berkomentar atas pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Indonesia 2024-2029, Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka.
Ernest mengucapkan selamat kepada Prabowo dan Gibran yang telah resmi menjabat sebagai pemimpin Indonesia, selama 5 tahun mendatang.
"Presiden, Pak Wakil Presiden, selamat bertugas mengemban amanah dari rakyat yang tanggung jawabnya besar sekali," kata Ernest saat ditemui di kawasan Pademangan, Jakarta Utara.
Tak hanya itu, sutradara Cek Toko Sebelah tersebut juga mengucapkan selamat kepada para menteri terpilih yang masuk dalam Kabinet Merah Putih.
Deretan menteri dan jajarannya yang akan mendampingi Prabowo-Gibran selama menjabat.
"Buat semuanya, menteri-menteri yang bertugas" ujarnya.
Terlebih lagi, Ernest berharap kepemimpinan Indonesia di bawah naungan Prabowo-Gibran bisa lebih baik.
Dia menyarankan untuk membenahi berbagai aspek vital di tanah air yang belum optimal diurus.
Prabowo-Gibran resmi menjadi Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029, Ernest Prakasa berkomentar begini.
- Prabowo Pamer Kinerja Kabinetnya di Hadapan Pengusaha US-ASEAN, Begini Katanya
- Putusan MK Perkuat Kewenangan KPK Jadi Harapan Baru Pemerintahan Prabowo Berantas Korupsi
- Best Outlook 2025, Prof. Widodo Sebut Strategi Transformasi Menuju Indonesia Emas 2045
- Engelina Pattiasina Berharap Presiden Prabowo Tertibkan Orang Terdekat dalam Berbisnis
- Mudhofir Khamid: Keputusan Prabowo Menaikkan UMP 6,5 Persen Sangat Berpihak pada Buruh
- Senator Filep Wamafma Apresiasi Pemerintah untuk Prioritaskan Sektor Pendidikan