Erucakra Mahameru Suguhkan Karya Kolosal di Pameran Data Aposteriori Seni Nusantara Unnes

Erucakra Mahameru dalam karya terbarunya terinspirasi dan menggambarkan tokoh besar Nusantara penemu kerajaan Sriwijaya Dapunta Hyang Sri Jayanasa.
Adapun 3 karya musik yang akan dipagelarkan melalui situs online erucakramahameru.com berjudul Dapunta (The King of Universe), Dapunta (The King of Wisdom) dan Dapunta (The King Warrior).
"Saya tertarik Sriwijaya karena 'lahannya' lebih internasional, dan respons dari luar lebih cepat," ucap pria yang telah sukses menggelar tur ke berbagai negara seperti Korea Selatan hingga Amerika Serikat itu.
Erucakra Mahameru antusias terlibat dalam Pameran Data bertemakan Aposteriori Seni Nusantara kerja sama Prodi Doktoral Pendidikan Seni Universitas Negeri Semarang (Unnes) dan Disbudpar Semarang di Gedung Outdetrap Kota Lama pada 23 hingga 25 Mei 2024.
Menurutnya, Ketua Panitia Aposteriori Seni Nusantara Unnes Abdullah Ibnu Thalhah menjelaskan tentang peserta mahasiswa doktoral yang berpartisipasi dari berbagai bidang seni pendidikan pada Pameran Data kali ini terdiri atas; Seni Drama, Tari dan Musik.
"Dengan adanya pendidikan karakter ini, semoga mahasiswa musik bisa melihat sebenarnya musik itu ada alur cerita," tambah Erucakra Mahameru. (ded/jpnn)
Erucakra Mahameru terlibat dalam Pameran Data bertemakan Aposteriori Seni Nusantara kerja sama Prodi Doktoral Pendidikan Seni Universitas Negeri Semarang.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Dukung Ramadhan Jazz Festival 2025, AQUA Sebar Kebaikan & Kebersamaan
- Harmoni Musik Berpadu dengan Pesona Alam di Klaten Etno Jazz 2024
- Bank bjb Manjakan Pencinta Musik di The Papandayan Jazz Fest 2024
- bank bjb Tawarkan Promo Tabungan dan Diskon Tiket The Papandayan Jazz Fest 2024
- Bajafash Vol. 06 Hadirkan Sensasi Jazz Dunia dan Keindahan Fesyen Nusantara
- Tiga Lima