Erupsi Gamalama, Garuda Indonesia Hentikan Penerbangan

jpnn.com - JAKARTA - PT Garuda Indonesia untuk sementara tidak melayani penerbangan dari dan menuju Ternate. Hal ini lantaran aktivitas Gunung Gamalama yang terus meningkat, sehingga mengakibatkan ditutupnya Bandara Sultan Babullah, Ternate.
Kementerian Perhubungan (Kemenhub) juga telah mengeluarkan Notification to Airman (Notam) No. C.0730/14, yang menginstruksikan Bandara Sultan Babullah ditutup selama dua hari, yakni sejak Jumat hingga Sabtu (19-20/12) pukul 07.00 WIT.
Atas ketidaknyamanan tersebut, VP Corporate Communications Garuda Indonesia Pujobroto meminta maaf. "Garuda Indonesia menyampaikan permohonan maaf atas pembatalan penerbangan-penerbangan tersebut dikarenakan oleh situasi force majeur dan di luar kendali Garuda Indonesia," ujar Pujo dalam siaran persnya, Jumat (19/12).
Pujo mengatakan Garuda Indonesia akan terus memonitor situasi dan perkembangan berkaitan dengan aktivitas Gunung Gamalama. Untuk informasi lebih lanjut, Pujo meminta agar penumpang menghubungi contact center Garuda.
"Garuda Indonesia akan terbang kembali ke Ternate setelah bandara Sultan Babullah dinyatakan dibuka kembali oleh otoritas yang berwenang," tandasnya. (chi/jpnn)
JAKARTA - PT Garuda Indonesia untuk sementara tidak melayani penerbangan dari dan menuju Ternate. Hal ini lantaran aktivitas Gunung Gamalama yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensegneg
- Kader Gerindra di Banggai Minta Polisi Menindak Pelaku Persekusi
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan
- Mbak Ita bersama Suami Didakwa Terima Suap Rp 9,29 Miliar dari Proyek & Insentif ASN
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI