Erwin Aksa Menguatkan Prabowo - Sandiaga di Indonesia Timur

Erwin Aksa Menguatkan Prabowo - Sandiaga di Indonesia Timur
Erwin Aksa. Foto: Dok. JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional Prabowo - Sandiaga Ferdinand Hutahaean mensyukuri arah dukungan Erwin Aksa ke Prabowo - Sandi dalam Pilpres 2019.

Menurut dia, pilihan politik Erwin menguatkan elektabilitas paslon nomor urut 02. "Ini akan menambah elektabilitas suara Pak Prabowo Sandiaga, di wilayah timur Indonesia," kata Ferdinand.

Dia mengatakan, Erwin memiliki popularitas tinggi di Sulawesi Selatan. Bahkan, kata dia, ketokohan Erwin begitu kuat di wilayah timur Indonesia.

"Ini menjadi injeksi baru kekuatan baru bagi Koalisi Indonesia Adil Makmur, buat Prabowo - Sandiaga, sehingga suara kami di Indonesia timur kami harapkan akan bertambah dengan hadirnya Pak Erwin Aksa," ucap dia.

(Baca Juga: Erwin Aksa Mohon Maaf)

Ferdinand menilai, wajar buat Erwin mendukung Prabowo - Sandiaga. Sebab, dukungan warga Sulawesi Selatan menguat kepada Prabowo - Sandiaga. Erwin yang berasal dari Makassar, mendengar suara warga Sulawesi Selatan sebelum menjatuhkan pilihan politik.

"Jadi, tentu dia ingin bersama-sama dengan masyarakatnya. Sebab, mayoritas sekarang Sulawesi Selatan itu adalah memilih Prabowo yang kami lihat itu," pungkas politikus Partai Demokrat ini. (mg10/jpnn)


Ferdinand mengatakan, Erwin Aksa memiliki popularitas tinggi di Sulawesi Selatan. Ketokohan Erwin begitu kuat di wilayah timur Indonesia.


Redaktur & Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News