Erwin Aksa: Persiapan Rapimnas Kadin 2024 Berjalan Baik dan Sesuai Rencana
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Steering Committee (Panitia Pengarah/SC) Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia 2024 Erwin Aksa menyatakan persiapan Rapimnas Kadin 2024 sudah berjalan baik dan sesuai dengan yang direncanakan.
“Kami tadi (dalam rapat) berbicara banyak hal terkait program-program pemerintahan Pak Prabowo yang bisa disinergikan dengan kami para pelaku usaha. Mudah-mudahan nanti di Rapimnas (Kadin 2024) menghasilkan rekomendasi dari Kadin kepada pemerintah yang akan kami sampaikan,” ujar Erwin Aksa seusai memimpin rapat Dewan Pengurus Harian Kadin Indonesia di Menara Kadin Indonesia, Kuningan, Jakarta, Senin (25/11) sore.
Erwin yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Koordinator (WKUK) Bidang Organisasi, Komunikasi, dan Pemberdayaan Daerah Kadin Indonesia menambahkan, tema besar Rapimnas Kadin 2024 kali ini adalah “Tekan Kemiskinan, Dorong Pertumbuhan Ekonomi, Wujudkan Indonesia Emas".
"Kadin serius mengelola substansi dan agenda-agenda penting yang akan dibahas dalam Rapimnas (Kadin 2024) yang rangkaian acaranya akan diselenggarakan mulai 29 November hingga 2 Desember 2024," ungkap Erwin.
Dia menjelaskan rangkaian Rapimnas Kadin 2024 akan dimulai dengan Rapat Koordinasi Wilayah dan Pra-Rapimnas, yaitu berupa Dialog Kadin Indonesia dengan para Menteri, para Ketua Lembaga mitra strategis Kadin, dan juga para pimpinan komisi di DPR.
“Undangan terkait narasumber Dialog Kadin Indonesia sudah mulai kami sebar dan akan dikawal oleh masing-masing WKU, yang juga memastikan bahan dialog bersubstansi kuat agar kontribusi Kadin dalam pembangunan ke depan bisa terasa,” tegas Erwin.
Sementara itu, Anggota SC Rapimnas Kadin 2024 sekaligus WKUK Bidang Hukum dan HAM Kadin Indonesia Azis Syamsuddin mengatakan, Rapimnas Kadin 2024 diselenggarakan berdasarkan Anggaran Dasar (AD) Kadin, khususnya Pasal 22 tentang Dewan Pengurus Kadin Indonesia dan Pasal 23 tentang Rapat Pimpinan Nasional.
Sesuai dengan AD Kadin Pasal 9 tentang Kadin sebagai mitra strategis pemerintah, Azis menjelaskan pelaksanaan Rapimnas adalah untuk membahas program-program Kadin ke depan guna mendukung dan menyukseskan target pertumbuhan ekonomi pemerintah 8 persen.
Ketua Panitia Pengarah Rapimnas Kadin Indonesia 2024 Erwin Aksa menyatakan persiapan Rapimnas Kadin 2024 sudah berjalan baik dan sesuai rencana.
- Investasi Triliunan Perlu Kepastian Regulasi, Industri Petrokimia Perlu Perhatian Pemerintah
- 250 Asosiasi dan Himpunan Inisiasi Forum Independen Buntut Polemik Kadin Indonesia
- 18 Kadin Provinsi Perjuangkan Konstitusi dengan Menggugat Munaslub Anindya Bakrie
- Produk Impor Marak, Industri Petrokimia Makin Tertekan
- Kadin Indonesia Bentuk Pokja Percepatan Ekonomi, Dorong Pertumbuhan 8 Persen
- Anindya Bakrie: Kadin Indonesia Siap Bantu & Dukung Kepemimpinan Asean Bac Malaysia di ASEAN